Headline

Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.

Kasus Covid-19 di Bali Bertambah 174 Orang

Ruta Suryana
03/9/2020 20:51
Kasus Covid-19 di Bali Bertambah 174 Orang
Petugas Satpol PP gencar sosialisasi pemakaian masker bagi warga melintas di jalan protokol Kota Denpasar, Bali, Jumat (30/8/2020).(MI/Ruta Suryana)

KASUS positif covid-19 di Bali hari Kamis (3/9) bertambah 174 orang, sementara pasien covid-19 yang meninggal 4 orang. Dengan demikian jumlah kumulatif positif covid-19 di Bali tercatat 5.710 orang. Sedangkan total pasien yang sembuh tercatat 4.752 orang (83,22 persen), dan jumlah kumulatif yang meninggal 79 orang termasuk 2 WNA (1,38 persen). Pasien covid-19 yang masih dirawat saat ini sebanyak 879 orang (15,39 persen).

Dari data yang dirilis Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Bali, pertambahan kasus positif terbanyak terjadi di Kabupaten Buleleng sebanyak 39 kasus, disusul Kabupaten Karangasem sebanyak 35 orang, serta Badung 28 orang. Sedangkan 4 kasus meninggal tersebar di Kabupaten Tabanan dan Bangli masing-masing satu orang, serta 2 orang di Kota Denpasar.

baca juga: Denda Pelanggaran Protokol Kesehatan Hingga Rp50 Juta 

"Kabar duka kembali menyeruak, 2 orang pasien positif covid-19 meninggal dunia. Kasus sembuh bertambah 10 orang dan kasus positif tercatat bertambah 26 orang yang tersebar di 15 desa/kelurahan," papar  Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Denpasar, I Dewa Gede Rai, saat menyampaikan perkembangan kasus Covid-19 Kota Denpasar diruang kerjanya, Kamis (3/9). (OL-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya