Headline
RI dan Uni Eropa menyepakati seluruh poin perjanjian
Indonesia memiliki banyak potensi dan kekuatan sebagai daya tawar dalam negosiasi.
WAKIL Ketua II DPRD Kota Bogor, Dadang Iskandar Danubrata, meninjau lokasi bencana longsor di RW 03, RW 04 dan jembatan ambruk di Gang Pala, Kelurahan Muarasari, Kecamatan Bogor Selatan, Rabu (1/3). Hal ini untuk memastikan dana Bantuan Sosial Tidak Terencana (BSTT) yang disiapkan untuk tanggap bencana bisa segera dicairkan.
Berdasarkan hasil peninjauan yang dilakukan oleh Dadang, di RW 04 Kelurahan Muarasari, terjadi bencana longsor yang berada di areal pemakaman. Longsor tersebut pun menyebabkan beberapa makam terbongkar dan ahli waris meminta kepada Dadang untuk dibantu merelokasi jenazah.
"Ahli warisnya minta agar makam yang ada di atas yang sempat terbongkar untuk dipindahkan. Maka dari itu saya kordinasi dengan kepala BPBD dan UPT Pemakaman untuk membantu warga memindahkan makam tersebut ke lokasi yang sudah disiapkan oleh warga," ujar Dadang.
Lebih lanjut, pria yang akrab disapa Kang Dadang Iskandar Danubrata ini pun melakukan kordinasi dengan Dinas PUPR Kota Bogor untuk segera mencairkan anggaran BSTT untuk memperbaiki tebingan yang ada di lokasi bencana longsor.
Hal tersebut bertujuan meminimalisir terjadinya longsor susulan yang nantinya bisa merembet ke jembatan yang berada di samping areal pemakaman.
"Saya juga berkordinasi dengan Sekretaris PUPR untuk segera mengalokasikan anggaran BSTT untuk perbaikan tebingan tersebut, karena takut akan merembet ke sampingnya dan bisa berdampak ke jembatan yang menghubungkan jalan raya dengan RW 04," terangnya.
Kang Dadang Iskandar Danubrata juga meninjau proses perbaikan rumah di RW 03 yang menjadi korban longsor. Berdasarkan hasil kordinasi dengan pihak Disperumkim dan BKAD Kota Bogor, anggaran BSTT untuk perbaikan rumah tersebut rencananya akan segera dicairkan dalam waktu dekat.
Dengan cepatnya proses pencairan dana BSTT untuk perbaikan rumah korban longsor ini, Kang Dadang mengapresiasi kinerja Pemerintah Kota Bogor.
"Berdasarkan hasil kordinasi saya dengan pihak Disperumkim dan BKAD ternyata anggaran BSTT bisa dicairkan besok. Saya berterimakasih kepada pemkot karena bisa memproses dengan cepat pencairan anggaran BSTT ini untuk rumah warga yang terkena longsor," katanya.
Sedangkan untuk perbaikan jembatan di Gang Pala, Kelurahan Muarasari yang terputus beberapa hari lalu, Kang Dadang menyampaikan bahwa perbaikan akan dilakukan pada Maret atau paling lambat bulan April. Sehingga ia meminta kepada warga untuk bersabar dan mencari alternatif jalan lain, sambil menunggu proses perbaikan berjalan.
"Jadi berdasarkan keterangan Sekdis PUPR, bu Rena. Perbaikan jembatan akan dilakukan pada Maret atau paling lambat April, karena butuh proses. Jadi saya harap warga untuk bersabar dan mencari alternatif jalan lain sambil kita ikhtiarkan perbaikan jembatan ini," pungkasnya.
Dengan tingginya intensitas hujan selama sepekan ini, Kang Dadang pun memberikan imbauan kepada warga agar berhati-hati dan selalu melaporkan ke BPBD jika terjadi bencana, agar bisa segera ditindaklanjuti.
Hal tersebut ia sampaikan selama proses peninjauan kepada warga yang berada di lokasi kejadian dan tokoh masyarakat yang terdiri dari ketua forum LPM Bogor Selatan, ketua RT, ketua RW 03 Kelurahan Muarasari dan ahli waris tanah pemakaman yang terdampak longsor. (OL-13)
Baca Juga: Dinas Bina Marga Anggarkan Rp300 Miliar untuk Perbaikan Jalan Protokol
PRAKTISI hukum Taufik Basari mengatakan masa jabatan DPRD tidak bisa diperpanjang atau dikosongkan selama dua tahun.
PAKAR hukum Pemilu FH UI, Titi Anggraini mengusulkan jabatan kepala daerah dan anggota DPRD provinsi, kabupaten, dan kota yang terpilih pada Pemilu 2024 diperpanjang.
MELALUI Putusan No 135/PUU-XXII/2024, MK akhirnya memutuskan desain keserentakan pemilu dengan memisahkan pemilu nasional dan pemilu daerah.
WAKIL Ketua Komisi II DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan, Aria Bima, menanggapi wacana perpanjangan masa jabatan anggota DPRD sebagai konsekuensi dari Putusan MK.
Sebanyak 33 diorama yang ada di Museum Bajra Sandhi banyak menceritakan perjalanan masyarakat Bali, dari masa pra sejarah, penjajahan, hingga masa kemerdekaan.
Dalam rancangan yang disepakati DPRD dan Pemkab Klungkung, fokus utama diarahkan pada pengembangan infrastruktur, peningkatan pelayanan publik, serta penguatan kesejahteraan masyarakat.
KABAR duka datang dari Pemerintahan kota Bogor. Wali Kota Bogor periode 1999-2004, Iswara Natanegara meninggal dunia.
Status siaga 3 yang sudah terjadi selama empat jam lebih ini membuatnya khawatir dengan kondisi hilir.
Kemenhut menertibkan aktivitas pertambangan ilegal di kawasan hutan produksi terbatas Gunung Karang, Kecamatan Klapanunggal, Kabupaten Bogor
Dari hasil investigasi, kawasan hutan tersebut diduga dimanfaatkan untuk pertambangan tanpa izin yang sah berupa galian batu kapur (karst).
Bertepatan dengan hari jadi, Bonvie meluncurkan program sosial bertajuk “Tumbuh Bersama Bonvie”.
Beberapa titik sudah mulai dilakukan normalisasi. Meski sifatnya masih dalam rangka penanganan darurat, tetapi spek teknisnya sudah mulai mengarah pada standar normalisasi.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved