Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
BEREDAR surat edaran berisikan tentang imbauan untuk tidak melintasi jalan raya sekitaran kawasan Setu Babakan, Kelurahan Srengseng Sawah, Kecamatan Jagakarsa, Jakarta Selatan.
Adapun alasannya dalam surat itu tertulis akan ada pernikahan anak dari anggota DPRD DKI Jakarta H Purwanto. Resepsi akan digelar pada Sabtu (16/7) mendatang pukul 08.00-24.00 WIB.
Surat edaran yang dikeluarkan oleh Kelurahan Srengseng Sawah itu dibenarkan oleh Camat Jagakarsa, Santoso.
"Benar saya keluarkan surat edaran atau imbauan ya terkait dengan ada rencana kegiatan dari warga kami yang beliau sudah sampaikan bahwa yang akan diundang jumlahnya banyak, ribuan," ujarnya saat dimintai konfirmasi, Rabu (13/7).
Menurutnya, surat edaran tersebut berisi sebatas imbauan kepada warga yang akan melintasi jalan tersebut. Santoso menjelaskan bahwa kewenangan penutupan jalan sebenarnya bukan dari pihaknya, melainkan dari Dinas Perhubungan DKI dan pihak kepolisian.
"Jadi saya mengingatkan, kalau nantinya perihal ada penutupan jalan dan lainnya itu bukan kewenangan saya sebagai camat, itu kewenangannya ada di Dishub dan kepolisian," paparnya.
Baca juga: Kebijakan Pemisahan Penumpang Angkot Batal, Kadishub: Perlu Penanganan Komprehensif
Oleh karena itu, dia mengingatkan kepada warga untuk menghindari kawasan tersebut agar tidak menyebabkan kemacetan saat acara berlangsung.
"Saya mengingatkan karena yang diundang kebanyakan juga warga saya, saya mengimbau nih, kalau memang tidak datang ke undangan tersebut, gunakan jalan lain, dari awal kita sudah sampaikan biar tidak terjadi kemacetan," ujarnya.
Sebagai informasi, isi surat edaran tersebut di antaranya berisikan mengimbau kepada seluruh warga sekitar untuk sementara waktu tidak melintas atau menghindari ruas jalan tersebut pada waktu dan tanggal yang telah disebutkan untuk menghindari penumpukan kendaraan dan menyebabkan kemacetan.
Kedua, mengimbau masyarakat yang akan menghadiri acara resepsi tersebut agar dapat menyesuaikan dan mengikuti jadwal yang sudah diberikan demi ketertiban acara.
Ketiga, mengimbau kepada seluruh warga yang akan menghadiri acara resepsi tersebut agar mematuhi protokol kesehatan sebagaimana tertuang dalam Peraturan Gubernur Provinsi DKI Jakarta Nomor 605 Tahun 2022 tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Level 1 Covid-19.
Dan keempat, untuk menginformasikan surat imbauan ini kepada seluruh warga di wilayah masing-masing. (OL-16)
Anggota DPRD DKI Kevin Wu mendesak percepatan investigasi kebakaran di Teluk Gong yang menewaskan 5 orang.
Sekretaris Komisi E DPRD DKI Jakarta mengusulkan evaluasi hingga pencabutan bansos bagi keluarga pelaku tawuran sebagai langkah tegas menekan aksi kekerasan di Jakarta.
Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta menyetujui Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Kawasan Tanpa Rokok (KTR) untuk disahkan menjadi perda.
ANGGOTA Panitia Khusus Rancangan Peraturan Daerah Kawasan Tanpa Rokok (Pansus Raperda KTR) DPRD DKI Jakarta, Ali Lubis, mengusulkan agar pengesahan Raperda KTR ditunda.
ANGGOTA Komisi D DPRD DKI Jakarta Ali Lubis menilai, banjir rob kawasan pesisir Jakarta merupakan peringatan serius. Ia meminta Pemprov DKI Jakarta mempercepat penanganan.
BELAJAR dari peristiwa kebakaran Terra Drone, Anggota Komisi D DPRD DKI Jakarta Ali Lubis, meminta agar pengawasan keamanan gedung dan bangunan di Jakarta diperketat.
Kepolisian belum bisa menyimpulkan apakah luka tersebut akibat kekerasan atau benturan saat terbawa arus.
Lebih lanjut Pramono merinci, jumlah anggaran Rp100 miliar bukan hanya dikeluarkan untuk pembongkaran tiang saja.
Pengecekan telah dilakukan secara menyeluruh terhadap kesiapan pompa stasioner maupun cadangan di titik-titik rawan.
Prakiraan cuaca DKI Jakarta hari ini, Jumat 9 Januari 2026. BMKG memprediksi hujan merata dengan intensitas sedang di Jakarta Selatan. Simak detail lengkapnya.
GUBERNUR DKI Jakarta Pramono Anung menanggapi soal aksi tawuran Manggarai, Jakarta Selatan, yang terjadi di awal tahun 2026.
Tawuran warga RW 04 dan RW 012 di Terowongan Manggarai, Jakarta Selatan, terjadi dua kali saat Tahun Baru 2026. Polisi pastikan situasi kini aman.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved