Headline
Koruptor mestinya dihukum seberat-beratnya.
Transisi lingkungan, transisi perilaku, dan transisi teknologi memudahkan orang berperilaku yang berisiko.
KEJAKSAAN Negeri (Kejari) Kota Depok tingkatkan kasus tindak pidana korupsi belanja sepatu dan pakaian dinas lengkap (SPDL) senilai Rp2 miliar pada Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Depok ke penyidikan.
Selain SPDL, Kejari setempat juga menaikkan kasus korupsi pemotongan gaji pegawai di DPKP ke tingkat penyidikan.
Kepala Kejaksaan Negeri Kota Depok Sri Kuncoro mengatakan dua perkara korupsi di DPKP yang menyeret sejumlah pejabat Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Depok senilai Rp2 miliar telah dinaikkan ke penyidikan.
"Dua perkara korupsi di DPKP telah kami naikkan dari penyelidikan ke penyidikan. Sekarang perkara ditangani Seksi Tindak Pidana Khusus," kata Kuncoro kepada Media Indonesia, Jumat (17/9).
Ia mengatakan dua perkara korupsi tersebut dinaikkan ke tingkatan penyidikan pada Rabu (15/9) dan di publikasikan saat pergantian kepala seksi intelijen dari Herlangga Wisnu Murdianto kepada Andi Rio Rahmat Jumat (17/9).
" Kami tingkatkan setelah ekspos di Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jawa Barat di Bandung, dan dipublikasikan ketika pergantian kepala seksi intelijen, " ujarnya.
Menurut Kuncoro setelah kasus korupsi ditingkatkan ke penyidikan, pihaknya melakukan pemeriksaan lanjutan.
" Kita kini telah mulai melakukan pemeriksaan penyidikan atas dua kasus tersebut, " ucapnya.
Kejaksaan Kota Depok memastikan kasus korupsi SPDL dan pemotongan gaji pegawai DPKP Kota Depok berlanjut ke penuntutan dan disidangkan di pengadilan tindak pidana korupsi (Tipikor).
Dalam penanganan dua kasus korupsi ini, tegas Kuncoro pihaknya bertindak profesional. Artinya, kejaksaan negeri tidak tebang pilih.
Kuncoro melanjutkan ditingkat penyelidikan yang dilakukan seksi intelijen dan yang dilakukan seksi tindak pidana khusus, kejaksaan negeri sudah memeriksa 50 orang saksi.
Baca juga : Pemprov DKI Sempat Mediasi dengan Tim Penggugat Perkara Polusi Udara
" Kami telah melakukan pengumpulan data (Puldat) dan pengumpulan bahan keterangan (Pulbaket) serta meminta keteranganan 50 orang saksi tentang apa yang didengar, dilihat dan dialami sendiri tentang kasus korupsi SPDL dan pemotongan gaji pegawai DPKP Kota Depok, keterangan saksi telah kami catatkan dalam berita acara pemeriksaan, " tegas Kuncoro.
Ditegaskan, kasus korupsi SPDL dan pemotongan honor pegawai DPKP ditangani pihaknya sejak April 2021.
Pemeriksaan ini untuk menggali fakta hukum terkait kasus korupsi tahun 2017 (Rp699.390.000), tahun 2018 (Rp676.725.000), tahun 2019 (Rp639.926.000) setotal Rp2 miliar.
Untuk diketahui, korupsi SPDL senilai Rp2 miliar dan korupsi pemotongan honor pegawai DPKP diungkap Sandi Butar-Butar salah seorang dari pegawai DPKP.
Khusus korupsi proyek pengadaan sepatu dan PDL sebesar Rp2 miliar modusnya dengan memecah-mecah anggaran untuk mengakali pemakaian atau pengadaan secara elektronik.
Belanja SPDL ini harusnya dilelangkan lewat jasa unit layanan pengadaan (ULP) Kota.
Tapi yang terjadi paket lelang justru dipecah menjadi paket tanpa lelang atau penunjukan langsung (PL) untuk memperkaya diri (OL-2)
KPK komentari Mahkamah Agung (MA) yang mengabulkan permohonan peninjauan kembali dan mengurangi hukuman mantan Ketua DPR Setya Novanto (Setnov).
HUKUMAN terhadap narapidana kasus KTP-E Setya Novanto (Setnov) yang dipangkas oleh Mahkamah Agung (MA) di tingkat kasasi.
Budi mengaku belum bisa mempublikasikan berbagai lokasi yang menjadi tempat dilakukan penggeledahan, maupun hasil penggeledahan yang dimaksud.
Dari kantor Dinas PUPR Provinsi Sumut, tim KPK membawa sejumlah dokumen penting hasil penggeledahan.
Pencabutan hak untuk menduduki jabatan publik juga dipangkas menjadi 2,5 tahun yang dihitung saat pidana penjaranya selesai.
BANK-bank yang mayoritas kepemilikan sahamnya oleh asing akan diwajibkan membangun pusat data di Indonesia
Ketentuan itu tidak berlaku jika penyebab meninggal karena terlibat aksi kriminal, terkena HIV/AIDS, dan bunuh diri.
PEMERINTAH Kota (Pemkot) Depok mengalokasikan anggaran Rp50 miliar untuk merenovasi bangunan 2 Sekolah Menengah Pertama Negeri atau SMPN.
SEKOLAH swasta di Kota Depok, yang mengajukan program sekolah swasta gratis tahun ajaran 2025 terus bertambah. Saat ini sudah ada 44 sekolah swasta yang mendaftar.
Pemerintah Provinsi Jawa Barat menetapkan kuota untuk SMA negeri 4 sebanyak 432 kursi.
Pancaverse Xperience yang mengusung tema Take UPart for Earth, mengajak masyarakat untuk menumbuhkan kepekaan pada lingkungan melalui seni, kreativitas, dan aksi nyata.
Orangtua korban yang kaget mendengar informasi itu langsung membawa perkara ke kantor polisi.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved