Headline
Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.
Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.
KENDATI dalam masa PPKM darurat, Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi, Kamis (8/7), kembali menggelar serbuan vaksinasi massal dengan target peserta sebanyak 50 ribu orang di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi. Sebelumnya, dalam beberapa gelombang, pemerintah daerah telah sukses melaksanakan kegiatan serupa yang melibatkan ribuan orang peserta vaksinasi.
"Kami sudah persiapkan semuanya. Vaksinasi diperkirakan akan berlangsung selama 3 hingga 3,5 jam. Berharap semua bisa selesai pada pukul 11.00 WIB," kata Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi, Kamis (8/7).
Ia menjelaskan, untuk menghindari terjadinya kerumunan dan penumpukkan, para peserta vaksinasi yang berasal dari 12 kecamatan telah melalui proses skrining dan tes swab antigen pada saat pendaftaran di masing-masing kelurahan dan puskemas. Para peserta juga diwajibkan untuk mengikuti protokol kesehatan covid-19 secara ketat.
"Jadi warga hanya perlu datang langsung ke stadion, ikuti petunjuk yang ada, dan langsung penyuntikkan vaksin," terangnya.
Ia mengungkapkan, sebanyak 450 vaksinator dan tenaga kesehatan akan bertugas membantu warga dalam program serbuan vaksinasi massal. Adapun untuk waktu pelaksanaan serta tempat akan dibedakan berdasarkan pembagian yang sudah tertera.
Diantaranya pintu masuk gate 4 dimulai pukul 06.00 hingga 09.00 WIB yang terdiri dari kecamatan Bekasi Selatan, Bekasi Timur, dan Rawa Lumbu. Kemudian pintu masuk gate 4 yang dimulai pukul 09.00 hingga 11.00 WIB terdiri dari Kecamatan Jatiasih, Bantargebang, dan Mustika Jaya.
Selanjutnya untuk pintu masuk gate 8 dimulai pukul 06.00 hingga 09.00 WIB terdiri dari Kecamatan Bekasi Utara, Bekasi Barat, dan Medan Satria. Kemudian pintu masuk gate 8 dimulai pukul 09.00 hingga 11.00 WIB terdiri dari Kecamatan Pondok Gede, Pondok Melati, dan Jati Sampurna.(OL-13)
Baca Juga: Angka Kematian Covid-19 Dunia Tembus Angka 4 Juta
Data Kementerian Kesehatan menyebutkan, pada kurun 2018-2023 lebih dari 1,8 juta anak Indonesia belum mendapat imunisasi rutin lengkap. Apa risiko bahayanya?
Ahli neurologi anak dari Rumah Sakit Umum Pusat Nasional dr. Cipto Mangunkusumo Jakarta R.A. Setyo Handryastuti mengungkapkan bahwa meningitis pada anak, seringkali sulit dideteksi
Dari 1.000 kasus ada 2 sampai 3 pasien cacar air memerlukan perawatan intensif karena infeksi pada paru.
Menurut data Globocan, sedikitnya 50 perempuan di Indonesia meninggal dunia setiap harinya akibat kanker serviks.
Seorang dokter spesialis anak Hapsari, menyarankan penggunaan konsep KLMNOPR untuk mengenali gejala demam berdarah (DB) pada anak.
Vaksinasi adalah cara penting untuk melindungi anak-anak dari berbagai penyakit berbahaya. Namun, banyak orang tua yang khawatir tentang keamanan dan efektivitas
JUMLAH total kasus covid-19 di Jawa Barat, saat ini mencapai 427 kasus. Daerah dengan penjangkitan tertinggi ialah Kota Depok dengan 66 kasus, dan Kota Bandung sebanyak 63 kasus.
Kami berharap tidak banyak tenaga kesehatan yang terjangkit vaksin covid-19,
PEMERINTAH Kota Tasikmalaya terus berusaha melakukan antisipasi terkait lonjakan kasus Covid-19 yang kembali muncul di Jawa Barat.
Persetujuan izin edar telah dirilis BPOM pada 9 Desember 2023 lalu.
Ke-19 pasien tersebut hanya bergejala ringan dan melakukan isolasi mandiri di rumah mereka.
Upaya pemulihan ekonomi akan bergantung pada seberapa besar keberhasilan pemerintah menangani masalah kesehatan yang ditimbulkan oleh virus korona.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved