Headline

RI dan Uni Eropa menyepakati seluruh poin perjanjian

Fokus

Indonesia memiliki banyak potensi dan kekuatan sebagai daya tawar dalam negosiasi.

Prediksi BMKG, Hujan Guyur Jakarta Siang Ini

Mediaindonesia.com
15/9/2020 07:15
Prediksi BMKG, Hujan Guyur Jakarta Siang Ini
Sejumlah pengguna jalan melintas saat hujan mengguyur di kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta, Selasa (18/8/2020).(ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari)

HUJAN berskala ringan diprediksi Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) akan mengguyur Jakarta Selatan dan Jakarta Timur, Selasa (15/9) siang.

Dilansir melalui laman bmkg.go.id, situasi cuaca di Jakarta Pusat, Jakarta Barat, Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu pada siang hari diprediksi cerah berawan.

Baca juga: BMKG : Sejumlah Wilayah di Indonesia Waspada Kekeringan

Beranjak ke malam hari, langit Jakarta didominasi berawan, kecuali wilayah Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu yang cerah berawan.

Sedangkan pada dini hari, BMKG memprediksi kondisi cuaca di seluruh wilayah Jakarta cerah berawan. Perkiraan suhu di enam kawasan Jakarta rata-rata berkisar antara 24 hingga 33 derajat celsius dengan kelembapan 70-95%.(Ant/OL-5)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik