Headline
Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.
Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.
Kumpulan Berita DPR RI
KAPOLRI Jenderal Idham Azis menuturkan setiap Polwan berprestasi memiliki kesempatan yang sama menjadi perwira tinggi (pati) termasuk Kapolda.
"Polwan kalau bagus juga punya kesempatan yang sama seperti dengan Polri untuk menorehkan prestasi," kata Idham dalam pidatonya di Rupatama Bareskrim Polri, Jakarta Selatan, Kamis (13/2).
Baca juga: Kapolri Tegaskan Penerbitan SIM, STNK, BPKB Tetap di Polri
Dia menyampaikan itu saat upacara penaikan pangkat Kombes Apriastini Bakti Bugiansri menjadi Brigjen dan Brigjen Sri Handayani menjadi Irjen.
Bahkan, Idham memperkirakan dua hingga tiga bulan ke depan hal itu bisa terjadi. "Jangan salah kalau dua-tiga bulan ke depan ada Polwan yang bisa saya angkat untuk jadi Kapolda. Itu lah komitmen organisasi kita agar siapa yang terbaik dia yang naik," ucap Idham.
Baca juga: Banyak Ungkap Kasus Libatkan Anak, Polres Jaksel Dapat Rekor MURI
Sebanyak 42 pejabat tinggi (pati) dan pejabat menengah (pamen) Polri diberi kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi. Mereka terdiri dari 13 pati berpangkat Brigadir Jenderal (Brigjen) menjadi Inspektur Jenderal (Irjen) dan 29 pamen berpangkat Komisaris Besar (Kombes) menjadi Brigjen.
Baca juga: Amankan Pilkada 2020, Polri Bentuk Satgas Nusantara
Keputusan itu tertuang dalam surat telegram bernomor STR/6/II/KEP./2020 tertanggal 12 Februari 2020 yang ditandatangani oleh Kepala Biro Pembinaan Karir Asisten Sumber Daya Manusia Brigjen Dedi Prasetyo.
Sehingga struktur Pati dalam organisasi Polri berjumlah 428 Pati Polri yang terbagi menjadi satu Pati berbintang empat, 11 Pati berbintang tiga, 118 Pati bintang dua serta 298 Pati bintang satu. Sementara kurang lebih 500 Kombes sudah memenuhi syarat sebagai pati polri yang menunggu giliran mendapatkan amanah. (X-15)
KEPALA Dinas Penerangan TNI AD menyatakan bahwa kasus viral penjual es kue yang diduga menggunakan bahan spons atau gabus di Kemayoran, Jakarta Pusat, merupakan kesalahpahaman.
PEMERINTAH menanggapi sorotan publik terkait kasus pedagang yang dituding oleh oknum personel Polri dan TNI menggunakan bahan makanan dari spons atau busa.
Kompolnas bukanlah lembaga yang bertugas mengawasi kinerja Polri, melainkan lembaga pembantu Presiden dalam menentukan kebijakan.
Dude merupakan brand ambassador PT DSI. Maka itu, penyidik perlu mendengarkan keterangan suami artis Alyssa Soebandono itu.
Kadispenad memastikan insiden truk dinas TNI yang menabrak dua anggota Polri hingga meninggal dunia di Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, merupakan murni kecelakaan
Momentum kebangkitan Putri di awal tahun ini bertepatan dengan apresiasi yang diterimanya dari instansi Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri).
Penempatan Polri di bawah kementerian justru berpotensi melemahkan efektivitas kerja kepolisian karena memperpanjang rantai birokrasi dan membuka ruang intervensi.
Ia menyoroti langkah Presiden yang telah membentuk Komisi Percepatan Reformasi Polri sebagai upaya yang seharusnya dihormati oleh parlemen.
Penempatan Polri di bawah kementerian berpotensi menimbulkan masalah baru dalam sistem komando dan pengambilan keputusan.
Salah satu poin fundamental dalam rekomendasi tersebut adalah penegasan kedudukan Polri sebagai alat negara yang berada langsung di bawah otoritas Presiden.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo secara tegas menyatakan bahwa Polri harus tetap berada langsung di bawah Presiden sebagai alat negara di bidang keamanan.
Listyo menyatakan bahwa Polri terus melangkah dengan berbagai upaya sosialisasi skala besar untuk menyamakan persepsi seluruh jajaran penegak hukum di lapangan.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved