Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
UNIT bisnis manufaktur unggulan di J99 Corp., yakni PT Kosmetika Global Indonesia (Kosmesia) kembali menegaskan posisi dan reputasinya sebagai salah satu perusahaan kecantikan terdepan di Indonesia. Pendiri Kosmesia, pengusaha Shandy Purnamasari didampingi sang suami, Gilang Widya Pramana, resmi menerima Anugerah Proaktif 2025 dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) di Jakarta.
Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas kemitraan dan keberhasilan Kosmesia dalam mendampingi UMKM kosmetik melalui Program Orang Tua Angkat UMKM Kolaboratif (Proaktif) yang digagas BPOM. Melalui program ini, Kosmesia menjadi perusahaan yang turut berperan sebagai pembina, mentor, dan pendukung peningkatan kualitas produk UMKM dalam aspek keamanan, mutu, hingga inovasi.
"Alhamdulillah, kembali ada catatan positif yang ditorehkan, dan semoga hal ini jadi pemicu kami untuk lebih semangat lagi dan terus memberikan dampak nyata bagi masyarakat. Meski usia Kosmesia masih tergolong muda, bangga sekali saya bisa hadir dan berdampingan dengan para pemangku perusahaan besar. Ini menjadi kesempatan juga bagi kami untuk menimba ilmu dan pengalaman. Terima kasih atas kesempatan yang diberikan oleh BPOM, semoga makin banyak lagi UMKM yang bisa kami bimbing untuk menjadi perusahaan besar dan berkontribusi bagi perekonomian Indonesia," ujar Shandy dikutip dari keterangan tertulis yang diterima, Minggu (30/11).
Sejak tahun lalu, Kosmesia, ditunjuk menjadi salah satu 'orang tua angkat' UMKM kosmetik oleh BPOM dalam sebuah program yang bertujuan untuk mendampingi dan membantu UMKM kosmetik agar naik kelas. Sebagai orang tua angkat, Kosmesia memberikan bimbingan teknis, bantuan fasilitas, pelatihan, serta pendampingan agar UMKM asuhannya dapat memenuhi standar BPOM dan berkembang menjadi pabrik kosmetik yang sesuai ketentuan.
Sinergi antara BPOM dan Kosmesia kembali menunjukkan hasil nyata dalam upaya memajukan industri kecantikan Indonesia yang aman, kompetitif, dan berstandar tinggi. Program pembinaan UMKM ini mencerminkan komitmen Kosmesia dalam menghadirkan ekosistem kosmetik yang semakin maju, menegaskan bahwa penghargaan ini merupakan pengakuan nyata atas standar tinggi yang selama ini menjadi budaya perusahaan.
"Dengan penghargaan ini, Kosmesia semakin mantap dalam menjalankan visi untuk menjadi perusahaan kecantikan nasional yang tidak hanya fokus pada pengembangan brand, tetapi juga mendorong pertumbuhan sektor UMKM kosmetik agar mampu bersaing di pasar global," pungkas Shandy. (Fal/E-1)
BPOM mencatat, suplemen ilegal dapat berasal dari pabrik-pabrik tersembunyi yang beroperasi di tengah permukiman padat dengan kondisi yang jauh dari standar Cara Pembuatan yang Baik (CPB).
TPID bersama Satgas Pangan bertugas menjamin kecukupan pasokan dan kelancaran distribusi bahan pokok penting, sambil aktif mengedukasi masyarakat agar tidak melakukan penimbunan
Kolaborasi ini menegaskan komitmen bersama dalam membangun ekosistem distribusi produk yang aman, transparan, dan terpercaya.
BADAN Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) menyelenggarakan Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 di Aula Bhinneka Tunggal Ika (BTI) BPOM, Jakarta, Selasa (28/10
Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan (Badan POM) Taruna Ikrar menegaskan komitmen Indonesia untuk memperkuat kemandirian farmasi nasional melalui pengembangan obat bahan alam.
Penguatan UMKM harus dimulai dari komitmen pemerintah daerah sendiri melalui kebijakan belanja yang berpihak kepada pelaku usaha lokal.
Indonesia resmi jadi negara dengan kedai kopi terbanyak di dunia. Hampir 462 ribu coffee shop tumbuh dari budaya nongkrong, UMKM, dan ekosistem digital.
Suryo menjelaskan, motivasi utamanya membangun pabrik di Lampung Timur adalah untuk menekan angka pengangguran yang tinggi di daerah asalnya.
Kasi Lalu Lintas dan Angkutan Dinas Perhubungan Tanah Datar, Jack Maradona, menyampaikan pada kegiatan tersebut tercatat sebanyak 196 pelaku UMKM berjualan.
Sebagai agency terkemuka, HDA GO memposisikan diri sebagai solusi end-to-end bagi pemilik restoran, coffee shop, tempat makan, hingga penginapan.
Berawal dari usaha rumahan, Finetrus sukses menjadi UMKM perlengkapan tidur favorit di Shopee. Fokus pada kualitas bedding, Finetrus tumbuh pesat lewat inovasi dan digitalisasi.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved