AUSTRALIA, pada Minggu (5/12), menyetujui vaksin covid-19 pertama untuk anak-anak berusia lima hingga 11 tahun, dengan tahap berikutnya dari peluncuran vaksinnya diperkirakan akan dimulai pada awal 2022.
Menteri Kesehatan Greg Hunt mengatakan regulator medis telah memberikan persetujuan sementara untuk vaksin Pfizer-BioNTech yang akan diberikan kepada anak-anak kecil untuk pertama kalinya. Itu menyusul keputusan serupa di Uni Eropa, Amerika Serikat, Israel dan Kanada.
Hunt mengatakan vaksinasi 2,3 juta anak Australia dalam kelompok itu akan dimulai pada 10 Januari, dengan persetujuan dari badan penasihat imunisasi negara itu.
"Direkomendasikan untuk anak-anak di seluruh Australia," katanya tentang vaksin tersebut. "Ini tentang menjaga anak-anak kita tetap aman, menjaga keluarga kita tetap aman, menjaga semua warga Australia tetap aman," jelasnya.
Otoritas regulator obat Australia, Therapeutic Goods Administration (TGA), mengatakan anak-anak berusia lima hingga 11 tahun akan menerima dosis vaksin yang lebih kecil daripada orang berusia 12 tahun ke atas.
Kepala badan tersebut John Skerritt mengatakan dia yakin akan kemanjuran dan keamanan formulasi tersebut dan menambahkan bahwa itu telah diuji secara klinis.
Hampir 93% warga Australia yang berusia di atas 16 tahun kini telah menerima dosis pertama vaksin covid-19, dengan 88% populasi mendapat dosis ganda.
Suntikan booster diizinkan pada Oktober, dengan orang-orang didorong untuk menerima suntikan ketiga mereka setelah enam bulan. (AFP/Nur/OL-09)