Headline

Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.

Fokus

Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.

Trump Merasa tak Perlu Izin Kongres untuk Serang Iran

Adiyanto
06/1/2020 08:37
Trump Merasa tak Perlu Izin Kongres untuk Serang Iran
Presiden AS Donald Trump(AFP/Jim Watson)

PRESIDEN Amerika Serikat (AS) Donald Trump tidak menghiraukan para kritikus yang marah karena dia tidak menginformasikan kongres mengenai serangan yang menewaskan petinggi militer Iran. Trump bahkan mengatakan tidak perlu meminta izin Kongres AS.

Ketua DPR Nancy Pelosi memimpin kecaman terhadap keputusan Trump untuk mengotorisasi serangan pesawat tak berawak terhadap pemimpin pasukan Garda Revolusi Iran, Qasem Soleimani di Baghdad, Irak. Ini adalah sebuah operasi yang Trump secara resmi baru memberi tahu Kongres pada Sabtu, atau hampir 48 jam setelah serangan dilakukan.

 Dua anggota parlemen Partai Demokrat mengumumkan pada hari Minggu bahwa mereka akan memperkenalkan resolusi baru di depan Dewan Perwakilan Rakyat yang mereka katakan akan mencegah Trump memimpin Amerika Serikat secara sepihak dalam perang melawan Iran.

Namun Trump menantang kecaman tersebut. Menurutnya permintaannya untuk mendapatkan persetujuan Kongres dalam tindakan militer di masa depan tidak diperlukan. Dalam cuitannya di Twitter Trump menegaskan bahwa dia akan mengumumkan keputusan menyerang Iran melalui platform sosial media itu.

 "Posting Media ini akan berfungsi sebagai pemberitahuan kepada Kongres Amerika Serikat bahwa jika Iran menyerang setiap orang atau target AS, Amerika Serikat akan dengan cepat dan sepenuhnya menyerang balik, dan mungkin dengan cara yang tidak proporsional," tulis Trump di Twitternya, seperti dikutip AFP, Senin (6/1) waktu setempat. (A-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Adiyanto
Berita Lainnya