Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
PEMERINTAH telah mengalokasikan anggaran fungsi pendidikan sebesar Rp722,6 triliun pada 2024. Beberapa prioritas untuk dilakulan di antaranya peningkatan gizi anak sekolah, renovasi sekolah, pengembangan sekolah unggulan, serta perluasan program beasiswa.
Terkait dengan peningkatan gizi anak di sekolah, Sekretaris Direktorat Jenderal PAUD Dikdas Dikmen Kemendikbud-Ristek, Praptono mengatakan bahwa pihaknya mendukung segala kebijakan yang bertujuan meningkatkan status kesehatan para peserta didik.
“Kondisi kesehatan peserta didik akan mempengaruhi dan mendukung peningkatan kualitas proses dan hasil belajar peserta didik,” ungkapnya kepada Media Indonesia, Senin (19/8).
Baca juga : FSGI Soroti Tingginya Kasus Kekerasan di Satuan Pendidikan
Lebih lanjut, Kemendikbud-Ristek sejak 23 Agustus 2022 telah menyelenggarakan Gerakan Sekolah Sehat yang bertujuan memberikan pemahaman terkait pembiasaan hidup bersih dan sehat untuk meningkatkan status kesehatan peserta didik serta menciptakan lingkungan sekolah yang bersih, aman, nyaman dan menyenangkan.
Gerakan Sekolah Sehat berfokus pada 5 Sehat, di antaranya Sehat Bergizi, Sehat Fisik, Sehat Imunisasi, Sehat Jiwa dan Sehat Lingkungan. Gerakan ini juga didukung oleh lebih dari 50 mitra, baik dari kementerian atau lembaga, organisasi nirlaba, dan perusahaan swasta
Sementara itu, terkiat Program Makan Bergizi Gratis, dikatakan memiliki kesamaan nilai dan tujuan dengan Gerakan Sekolah Sehat khususnya terkait dengan peningkatan status gizi peserta didik yang akan mendukung proses belajar-mengajar.
Baca juga : Kemendikbud-Ristek Lepas 26 Penerima Beasiswa S3 untuk Program Pathway Angkatan 2024
“Kemendikbud-Ristek masih menunggu arahan lebih lanjut terkait Program Makan Bergizi Gratis di sekolah dari pemerintahan resmi yang baru untuk memastikan agar implementasinya efektif dan berkelanjutan,” kata Praptono.
Secara terpisah, pengamat pendidikan sekaligus CEO Jurusanku, Ina Liem menekankan bahwa sudah sewajarnya anggaran fungsi pendidikan naik karena Indonesia memang ingin fokus meningkatkan SDM unggul, di mana peningkatan gizi anak menjadi hal krusial.
“Gizi memang perlu dibenahi. Percuma diberi beasiswa ke perguruan tinggi apabila kurang gizi kan juga enggak bisa lulus SMA nantinya,” tegas Ina Liem,” ujar Ina Liem.
“PR kita memang masih besar dan yang perlu diperhatikan itu pengawasannya. Jangan sampai banyak kebocoran anggaran seperti yang sudah-sudah. Jadi saya senang mulai tahun ini KPK banyak menyoroti korupsi di dunia pendidikan,” tandasnya. (Z-8)
KUASA hukum mantan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi periode 2019-2024 Nadiem Makarim, Hotman Paris Hutapea, menegaskan bahwa kliennya akan kooperatif.
MANTAN Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbud-Ristek), Nadiem Makarim, menanggapi soal pemilihan laptop Chromebook yang tidak cocok untuk di sekolah.
MANTAN Mendikbud-Ristek saat era Presiden Joko Widodo, Nadiem Makarim mengaku kaget atas proses penyidikan dugaan korupsi pengadaan laptop Chromebook.
Nadiem Makarim, mengungkap bahwa pengadaan laptop Chromebook yang dilakukan pihaknya pada 2019-2022 sudah melibatkan Kejaksaan Agung.
MANTAN Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbud-Ristek), Nadiem Makarim, menjelaskan soal dugaan korupsi pengadaan laptop Chromebook saat ia menjabat.
Kejagung menggeledah dua unit apartemen milik staf khusus mantan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nadiem Makarim, terkait dugaan korupsi pengadaan laptop
AbadiNusa memulai langkah sebagai usaha distribusi alat laboratorium dan alat kesehatan dengan keyakinan atas pentingnya akses alat kesehatan berkualitas.
Penguatan daya saing industri kesehatan nasional dinilai semakin krusial di tengah meningkatnya kebutuhan layanan medis, dan ketatnya persaingan global.
Tes laboratorium presisi menjawab berbagai masalah kesehatan, mulai alergi yang tidak kunjung membaik, demam berulang pada anak, hingga berat badan yang turun naik atau yoyo.
Ketua Gakeslab Indonesia Provinsi DKI Jakarta, Andri Noviar menyampaikan bahwa banyak pelaku usaha alat kesehatan menyebut kondisi saat ini sebagai masa berduka bagi dunia alat kesehatan.
Gakeslab Indonesia menekankan pentingnya komitmen pemerintah dalam membangun dan memperkuat industri alat kesehatan (alkes) nasional.
Perusahaan fokus pada penguatan rantai distribusi, peningkatan efisiensi operasional, serta kemitraan strategis.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved