Seragam Batik Baru Jemaah Haji, Ini Filosofinya

Heryadi
24/3/2024 19:15
Seragam Batik Baru Jemaah Haji, Ini Filosofinya
Para Jemaah Haji(MI/Heri Susetyo)

JEMAAH haji Indonesia tahun ini akan mengenakan seragam batik baru. Seragam batik haji ini merupakan hasil sayembara dengan hak cipta desain batik dimiliki oleh Kementerian Agama.

Direktur Pelayanan Haji Dalam Negeri Kementerian Agama Saiful Mujab mengatakan seragam batik haji kali ini berwarna dasar ungu tua dengan motif Sekar Arum Sari berwarna putih dan diproduksi dengan teknik batik cap;

"Motif seragam batik haji mempunyai filosofi puspa nasional Indonesia digambarkan dengan bunga melati putih yang melambangkan simbol kesucian, keagungan, kesederhanaan, ketulusan, keindahan, dan rendah hati," ungkap Saiful saat Bimbingan Teknis bagi Petugas Penyelenggaraan Ibadah Haji (PPIH) di Jakarta, Minggu (24/3).

Baca juga : Perubahan Alokasi Kuota Tambahan Jemaah Haji masih akan Dibahas

Dia menambahkan seragam batik itu menggunakan bahan kain katun primisima. Kain batik ini akan menggunakan pewarna napthol dan garam diazo (pewarna sintetis).

Seragam batik jemaah haji Indonesia ini nantinya diproduksi oleh IKM/UMKM yang telah mendapatkan SK Izin Produksi Batik Haji dari Ditjen PHU Kementerian Agama RI.

"Jumlah IKM/UMKM yang sudah mendapatkan SK Izin Produksi Batik Haji sebanyak 81 IKM/UMKM,"" ujarnya. (Z-7)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya