Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
PUSAT Fertilitas Bocah Indonesia (PFBI) merayakan 4 tahun kehadirannya di Indonesia pertengahan bulan ini. Dalam perjalanannya, program PFBI telah membantu lahirnya 300 bayi per Maret 2023 dari program klinik fertilitas yang ada di Tangerang, Banten itu.
Untuk merayakan keberhasilan itu, PFBI menggelar ajang bertajuk Anugerah Terindah yang menghadirkan Lebih dari 50 pasangan pejuang dua garis. Salah satunya adalah pasangan selebriti Anisa Rahma & Anandito yang tengah menikmati kebahagiaannya menjadi orang tua bagi putri kembar mereka, Almashira Atqiya Shanum dan Alshamira Afiza Shanum.
Annisa dan Dito adalah salah satu pasien Bocah Indonesia dan berhasil melalui program hamil IVF. “Kami ingin berbagi kebahagiaan dan cerita perjuangan kami. Kami juga pernah mengalami menjadi pejuang dua garis, kami ingin ikut memberikan support kepada para teman-teman pejuang dua garis," kata mereka.
Baca juga : Sedang Jalankan Progam Kehamilan? Coba Lakukan Tips Ini
Marketing Communication Manager Denny Lian mengatakan, Anugerah Terindah adalah tema yang tepat untuk menggambarkan perjuangan dan rasa syukur atas pencapaian yang Bocah Indonesia raih selama 4 tahun mengabdi. Pada tahun ini, Bocah Indonesia akan segera melebarkan sayapnya dengan pembukaan cabang pertamanya di Jakarta.
"Di ajang ini, kami ingin memberikan sesi yang informatif namun fun dan juga mudah dipahami," ujarnya.
Baca juga : Ini Daftar Tes Kesuburan untuk Pasangan yang Ingin Memiliki Anak
CEO PFBI Pandji Sadar mengatakan, sebagai pusat layanan solusi masalah fertilitas, Bocah Indonesia selalu memberikan pelayanan unggulan serta ditangani para dokter spesialis terbaik.
Menurutnya, penting bagi setiap pasangan suami istri yang berencana program kehamilan untuk banyak belajar tentang program kehamilan.
“Knowledge is power, sehingga kami terbuka untuk memberikan saran dan solusi terbaik dan tepat sesuai kebutuhan dan permasalahan yang berbeda-beda. Setiap pasien memiliki keunikan perjalanan promilnya, that’s why kami menyebutnya ‘The Bocah Unique Journey’,” ujar dr. Pandji.
"Terlebih lagi, tingkat keberhasilan promil IVF di Bocah Indonesia sendiri telah mencapai angka 39,86% menjadi sebuah prestasi tersendiri bagi klinik yang masih tergolong baru," imbuhnya.
PFBI saat ini memiliki 8 dokter spesialis obgyn, 5 dokter spesialis andrologi, serta tim embriologi.
"Kami bertekad menjadi wadah yang tepat untuk melakukan program kehamilan dan bersama membantu pasangan dalam menyukseskan program kehamilan yang didambakan," ujarnya.
Dalam ajang itu, Bocah Indonesia juga menggelar ajang edukasi terkait kehamilan, program inseminasi, dan hubungan seksual yang baik. Narasumber dalam edukasi tersebut merupakan dokter spesialis dengan pengalaman panjang. (RO/Z-5)
Peneliti ciptakan replika lapisan rahim untuk pelajari proses implantasi embrio. Terobosan ini diharapkan mampu menekan angka keguguran dan meningkatkan sukses IVF.
Studi terbaru HUJI mengungkap embrio dan rahim melakukan dialog molekuler intens melalui vesikel ekstraseluler hanya dalam satu jam setelah pertemuan.
Data Sensus Penduduk 2020 mencatat angka kematian ibu mencapai 189 per 100.000 kelahiran hidup, sementara kematian bayi berada di angka 17 per 1.000 kelahiran hidup.
Studi menemukan ketidakseimbangan hormon tiroid yang berlangsung selama beberapa trimester kehamilan dapat meningkatkan risiko autisme pada anak.
Ibu hamil sebaiknya menghindari makanan yang kurang matang hingga minuman dengan kandungan kafein.
Jo Bo Ah resmi mengumumkan bahwa ia tengah mengandung anak pertamanya.
Seiring bertambahnya usia kehamilan, ukuran bayi yang semakin besar akan memberikan tekanan mekanis pada pembuluh darah di sekitar panggul.
Bidan menjadi garda terdepan yang memastikan perempuan mendapatkan layanan kesehatan sejak masa kehamilan, persalinan, hingga perawatan bayi dan balita.
Banyak yang mengira masa remaja adalah fase pertumbuhan tercepat manusia. Ternyata, bayi tumbuh jauh lebih pesat.
Karakteristik rambut seseorang, baik pada bayi maupun orang dewasa, ditentukan oleh faktor internal dan eksternal yang jauh lebih kompleks daripada sekadar dicukur.
Perhimpunan Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin Indonesia (Perdoski) Jakarta menegaskan bahwa mencukur rambut bayi tidak berkaitan dengan pertumbuhan rambut yang lebih lebat.
Pemberian ASI dan susu formula mungkin hal yang kelihatannya sepele. Namun kita harus menjamin kebutuhan ibu yang memiliki bayi dalam situasi bencana.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved