Headline
Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.
Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.
Kumpulan Berita DPR RI
Pimpinan PT Transportasi Jakarta (TransJakarta) telah menemui Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto untuk mendukung pemerintah menurunkan emisi karbon melalui penambahan armada bus listrik hingga diperkirakan 10 ribu unit pada 2030.
"Kami bersilahturahmi serta berkoordinasi dengan Menko Perekonomian untuk menjelaskan mengenai strategi dan program elektrifikasi bus TransJakarta hingga tahun 2030," kata Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan TransJakarta, Anang Rizkani Noor di Jakarta, Jumat.
Hingga saat ini, armada bus listrik TransJakarta sudah mencapai 30 unit dan secara bertahap hingga akhir 2022 ditargetkan penambahan bus listrik 70 unit sehingga menjadi 100 unit.
Sebanyak 70 unit bus tersebut merupakan armada baru berbahan bakar listrik.
Sedangkan total armada bus TransJakarta yang melayani operasional penumpang, dari ukuran sedang hingga besar mencapai sekitar 4.000 unit.
Rencananya, hingga 2030 sebanyak 10 ribu unit bus akan berbasis bahan bakar listrik. "Diperkirakan kami akan bisa mengurangi emisi karbon dari kami sendiri, bukan secara keseluruhan Indonesia, yaitu kami berkurang 53 persen emisi karbon," kata Anang.
Dengan rencana penambahan bus listrik mencapai 10 ribu unit hingga 2030, BUMD DKI Jakarta ini juga mengharapkan dukungan dari pemerintah termasuk pemerintah pusat.
"Tentu dari pemerintah diharapkan adalah dukungan regulasi yang memadai yang mendukung untuk elektrifikasi itu," katanya.
Di sisi lain, TransJakarta juga terlibat dalam ajang Jakarta Investment Forum (JIF) 2022.
Pihaknya menawarkan investasi untuk pengadaan bus listrik yang disambut sejumlah calon investor dari dalam dan luar negeri.
Ada beberapa yang datang secara langsung untuk membicarakan hal itu di JIF dalam proyek elektrifikasi. "Mereka tertarik, tapi kami belum bisa bicara detail karena baru melakukan pertemuan pertama kali," katanya. (Ant/OL-12)
PT Transportasi Jakarta menjalankan seluruh operasional bus TransJakarta pada hari Minggu (25/1), terdapat 225 rute TransJakarta yang beroperasi.
PEMERINTAH Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta selaku pemegang saham mayoritas melakukan perubahan pada susunan Dewan Komisaris Transjakarta
Transjakarta memberikan klarifikasi terkait video viral di media sosial yang menunjukkan sebuah bus terendam banjir hingga air masuk ke area kabin penumpang.
Koridor 3, 8, dan 13 Transjakarta mengalami rekayasa rute dan pengalihan akibat banjir pada Jumat 23 Januari 2026
PT Transportasi Jakarta (TransJakarta) memberlakukan rekayasa lalu lintas dan pengalihan rute di sejumlah koridor pada Jumat (23/1/2026) pagi menyusul banjir di Jakarta yang belum surut.
Cek daftar rute TransJakarta yang dialihkan saat banjir Jakarta hari ini (22/1/2026). Panduan lengkap pengalihan koridor dan tips perjalanan aman.
PEMERINTAH Indonesia terus memperkuat kemitraan strategis dengan pemerintah Inggris melalui peningkatan kerja sama ekonomi yang berorientasi dan fokus kepada isu-isu strategis.
SETELAH Indonesia dan pemerintah Inggris sepakat meluncurkan kemitraan pertumbuhan ekonomi di sejumlah sektor, Airlangga Hartarto mengatakan komitmen Indonesia bergabung ke OECD
Pemerintah Indonesia menegaskan tidak akan mencampuri konflik politik antara Amerika Serikat dan Venezuela. Mensesneg Prasetyo Hadi menyebut pemerintah fokus pada urusan dalam negeri.
PRESIDEN Prabowo Subianto dijadwalkan kembali mengumpulkan seluruh jajaran Kabinet Merah Putih untuk menjalani retret di kediaman pribadinya, Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang
Pemerintah Indonesia memastikan konflik AS dan Venezuela belum berdampak pada ekonomi domestik. Harga minyak dunia terpantau stabil di US$63 per barel.
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menegaskan bahwa penetapan Upah Minimum Provinsi (UMP) tahun 2026 sudah melalui penghitungan matang.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved