Headline
Presiden Trump telah bernegosiasi dengan Presiden Prabowo.
Presiden Trump telah bernegosiasi dengan Presiden Prabowo.
Warga bahu-membahu mengubah kotoran ternak menjadi sumber pendapatan
SEKOLAH Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STMIK) Nusa Mandiri telah bertransformasi menjadi universitas. Kini namanya menjadi Universitas Nusa Mandiri (UNM).
Kehadiran UNM menjadi pilihan yang sangat baik bagi generasi muda. UNM bisa menjadi rekomendasi tempat kuliah yang bermutu dan bergengsi untuk generasi muda yang ingin terus meningkatkan ilmu pengetahuan yang dimilikinya demi menjawab tantangan zaman.
UNM merupakan universitas hasil transformasi STMIK Nusa Mandiri yang sudah terakreditasi dengan predikat B. Kini UNM hadir dengan dua fakultas yakni Teknologi Informasi (FTI) dengan empat program studi (prodi) yaitu Ilmu Komputer (S2), Informatika (S1), Sistem Informasi (S1), dan Sains Data (S1). Selanjutnya, Fakultas Ekonomi & Bisnis (FEB) punya tiga prodi yakni Manajemen (S1), Bisnis Digital (S1), dan Perhotelan (D3).
Ketua Yayasan Indonesia Nusa Mandiri, Sigit Swasono, mengatakan UNM kini telah resmi menjadi universitas melalui keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) RI No.82/E/0/2021 tentang Izin Penggabungan Sekolah Tinggi Manajemen Informatika Dan Komputer Nusa Mandiri Di Jakarta Dan Akademi Pariwisata Tridaya di Jakarta Menjadi Universitas Nusa Mandiri pada 5 April 2021.
Sementara itu, penyerahan SK Mendikbud dilakukan pada Selasa (20/4) di Kantor Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah III Jakarta. Universitas Nusa Mandiri akan semakin mantap berkiprah mengantarkan generasi muda demi kemajuan bangsa Indonesia.
"UNM berkomitmen untuk terus berinovasi menghasilkan generasi muda yang siap menjawab segala tantangan zaman di era yang sudah serba canggih saat ini," ujarnya dalam keterangan pers, Rabu (21/4).
Ia menambahkan komitmen ini telah dibuktikan oleh kampus Nusa Mandiri dengan banyaknya mahasiswa yang berprestasi baik di bidang akademik maupun nonakademik. Mahasiswa terus dibina dan dibimbing oleh kampus UNM agar konsisten dalam berprestasi dan meraih mimpi demi mewujudkan kemajuan bangsa.
"Semoga dengan transformasi ini semakin meyakinkan masyarakat luas bahwa kampus UNM layak menjadi pilihan utama untuk kuliah dan menimba ilmu pengetahuan," tutupnya. (OL-14)
DESA Panji Anom, Kabupaten Buleleng (Bali Utara), dan Desa Abiansemal, Kabupaten Badung (Bali Selatan) bersama SW Indonesia menjawab dua tantangan besar di masyarakat.
PADA 3 Juli 2025 kita memperingati tonggak penting dalam sejarah pendidikan tinggi di Indonesia, yakni peringatan 105 tahun Pendidikan Tinggi Teknik (PTTI).
Cak Imin menyatakan 100 Sekolah Rakyat rintisan yang memanfaatkan aset bangunan milik negara telah siap beroperasi dan diresmikan Presiden Prabowo Subianto.
Banyak sekolah, terutama di wilayah 3T (Tertinggal, Terdepan dan Terluar), masih menghadapi kendala dalam memaksimalkan penggunaan Chromebook.
Hari ini menandai dimulainya secara resmi kegiatan belajar-mengajar di Sekolah Rakyat yang tersebar di seluruh Indonesia.
Pembangunan peradaban bukanlah soal membangun jalan dan jembatan semata.
Pendidikan kedokteran bukan hanya tentang meraih gelar akademik, tetapi juga membentuk jati diri sebagai pelayan kesehatan yang berintegritas.
Program ini mengedepankan pembelajaran berbasis pada pengalaman lewat proyek nyata mitra industri serta lembaga.
SEKITAR 100 akademisi berkumpul dalam satu inisiatif untuk menembus dominasi publikasi ilmiah internasional di Tangerang pada 21-22 Juni 2025.
Program Kosabangsa menjembatani hasil riset kampus dengan kebutuhan nyata masyarakat, sehingga kampus tidak lagi menjadi menara gading yang terputus dari realitas sosial.
Sebanyak 46 perawat muda Indonesia secara resmi dilepas menuju Wina, Austria, dalam program International Nurse Development Program Scholarship (INDPS) Cycle 2.
Perguruan tinggi di Indonesia didorong meningkatkan upayanya dalam internasionalisasi. Ini diwujudkan Fakultas Farmasi Universitas Pancasila dengan universitas dari Filipina.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved