Headline
Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.
Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.
Kumpulan Berita DPR RI
KAWASAN wisata Ubud di Kabupaten Gianyar, Bali, segera menuju destinasi gastronomi berstandar global. Tim Organisasi Pariwisata Dunia (UN World Tourism Organization/UNWTO) telah tiba di Indonesia untuk melakukan serangkaian penilaian lapangan di wilayah kecamatan itu.
Menteri Pariwisata Arief Yahya mengatakan, jika Ubud ditetapkan sebagai destinasi gastronomi dunia, hal itu akan menjadi yang pertama di dunia.
"Di tempat lain penetapan oleh UNWTO hanya parsial, seperti restoran atau bidang kuliner tertentu saja. Untuk Ubud, kami bersama Pemerintah Kabupaten Gianyar mengajukan daerah Ubud sebagai destinasi gastronomi secara holistik dan ini akan menjadi yang pertama di dunia," ucap Arief di Jakarta, kemarin.
Menurutnya, pengakuan internasional tersebut dibutuhkan agar pariwisata Indonesia kian meningkat dari segi kredibilitas, kepercayaan, dan kalibrasi. Program destinasi gastronomi berstandar UNWTO itu, lanjutnya, akan menjadi salah satu pencapaian pariwisata Indonesia di level dunia.
Arief mengatakan, dampak lain dari pengajuan Ubud sebagai destinasi gastronomi dunia ialah pemerataan ekonomi pariwisata hingga ke daerah perdesaan.
Ia mengatakan, pamor pariwisata kuliner di kalangan wisatawan mancanegara (wisman) selama ini masih rendah dan hanya tinggi pada wisatawan Nusantara. Dengan adanya pengakuan UNWTO, pamor wisata kuliner diharapkan kian tinggi di kalangan wisman.
"Pengeluaran wisatawan pada kuliner umumnya hanya 40%. Karena itu, dalam peta industri pariwisata, gastronomi atau kuliner memiliki potensi besar," imbuh Arief.
Ketua Tim Percepatan Pengembangan Wisata Kuliner dan Belanja Kementerian Pariwisata Vita Datau menambahkan, wisata gastronomi memiliki potensi besar untuk meratakan pendapatan pariwisata dari hulu ke hilir. Pasalnya, wisata gastronomi tidak hanya meliputi produk makanan atau kuliner, tetapi juga tempat penghasil bahan makanan, festival makanan, hingga budaya atau sejarah di balik suatu makanan.
Untuk Ubud, lanjut Vita, salah satu kuliner yang diunggulkan ialah bumbu base genep yang diusulkan masyarakat lokal karena dinilai mewakili kuliner Bali. "Wisata gastronomi bisa memberi pengalaman berbeda bagi wisatawan. Wisatawan juga bisa belajar budaya dan cerita panjang di balik suatu makanan," ucapnya.
Menurut Project Specialist UNWTO Aditya Amaranggana, proses penilaian lapangan di Ubud akan dilakukan selama delapan hari. Penilaian dilakukan kepada semua stakeholders gastronomi, mulai penyedia bahan kuliner, hotel, restoran, chef, inisiator festival makanan, pemerintah daerah, penyedia transportasi, akademisi, dan wisatawan lokal serta asing. Jika seluruh penilaian memenuhi standar UNWTO, penetapannya bisa dilakukan tahun depan. (Dhk/H-1)
Malaysia raih 42,2 juta wisman di 2025, sementara Indonesia lampaui target dengan 15,3 juta kunjungan. Simak perbandingan strategi pariwisata kedua negara di sini.
Bosan dengan Bali? Temukan 7 destinasi WFA terbaik di Indonesia tahun 2026. Panduan lengkap infrastruktur internet, biaya hidup, dan komunitas digital nomad.
Minat wisatawan Indonesia terhadap perjalanan internasional dengan pengalaman yang lebih personal dan bermakna terus menunjukkan peningkatan.
Capaian ini sejalan dengan meningkatnya jumlah kunjungan wisatawan ke Kabupaten Samosir dari tahun ke tahun.
Berbagai proyek pariwisata dinilai merusak Kawasan Bentang Alam Karst (KBAK) Gunungsewu, bertentangan dengan prinsip perlindungan kawasan karst.
Tokyo, Osaka, dan Sapporo masih menjadi primadona bagi wisatawan asal Indonesia saat berkunjung ke Jepang.
Fokus utama petugas adalah area persimpangan jalan dan lampu lalu lintas (traffic light) yang kerap menjadi pusat kerumunan para pencari sumbangan.
hujan dengan intensitas sedang – lebat disertai petir/kilat dan angin kencang berpotensi terjadi di Kabupaten Badung, Tabanan, Jembrana, Bangli, Gianyar, Karangasem, Klungkung, Buleleng
NASIB malang menimpa Andrew Joseph McLean, warga negara (WNA) asal New Zealand yang kini tertahan di Rumah Detensi Imigrasi (Rudenim) Denpasar, Jimbaran.
Bencana hidrometeorologi kembali terjadi di Kabupaten Tabanan. Sebuah rumah warga di Banjar Kuwum Ancak, Desa Kuwum, dilaporkan ambruk setelah dihantam air bah.
DAMARA Estate Jimbaran Hijau, pengembangan hunian premium oleh Greenwoods Group bekerja sama dengan Jimbaran Hijau, secara resmi menjalin kolaborasi strategis dengan Banyan Group.
BALI Indonesia meraih Peringkat 1 World’s Best Destination 2026, dalam ajang bergengsi Travelers’ Choice Awards: Best of the Best oleh TripAdvisor.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved