Headline

Koruptor mestinya dihukum seberat-beratnya.

Fokus

Transisi lingkungan, transisi perilaku, dan transisi teknologi memudahkan orang berperilaku yang berisiko.

Presiden: Kereta Cepat Jakarta-Bandung Beroperasi Akhir 2022

Andhika Prasetyo
18/5/2021 12:23
Presiden: Kereta Cepat Jakarta-Bandung Beroperasi Akhir 2022
Foto udara konstruksi untuk jalur kereta cepat Jakarta-Bandung di samping Jalan Tol Purbaleunyi di Pasir Koja, Bandung Jawa Barat.(ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi)

PRESIDEN Joko Widodo mengungkapkan Kereta Cepat Jakarta-Bandung akan mulai beroperasi pada akhir tahun depan. 

Saat ini, progres pembangunan infrastruktur transportasi itu sudah mencapai 73%.

"Awal tahun depan akan masuk persiapan operasi dan akhir 2022 diharapkan sudah bisa diuji coba dan langsung beroperasi," ujar Jokowi saat meninjau terowongan #1 KCJB di Bekasi, Jawa Barat, Selasa (18/5).

Ia juga berpesan kepada seluruh kementerian/lembaga terkait untuk mengintegrasikan KCJB dengan moda-moda transportasi lain seperti LRT dan MRT. Dengan begitu, infrastruktur tersebut akan memberikan manfaat yang maksimal kepada masyarakat.

Kepala negara juga berharap agar dari pembangunan KCJB, Indonesia bisa memperoleh pengetahuan dan pengalaman dari Tiongkok sebagai penyedia teknologi.

"Harus ada transfer teknologi. SDM kita harus mampu mengambil ilmu dari pembangunan ini. Sehingga bila nanti kereta cepat ini diperpanjang sampai ke Surabaya, SDM kita sudah mampu, sudah punya pengalaman," tandasnya. (Pra/OL-09)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Deri Dahuri
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik