Headline

Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.  

Napoli vs Chelsea, Liam Rosenior: Ini Adalah Tim yang Sangat Kuat

Reynaldi Andrian Pamungkas
28/1/2026 19:50
Napoli vs Chelsea, Liam Rosenior: Ini Adalah Tim yang Sangat Kuat
Liam Rosenior(Doc Chelsea)

PELATIH Chelsea, Liam Rosenior, menegaskan bahwa timnya akan menghadapi pertandingan yang sangat sulit saat berjumpa Napoli pada laga Liga Champions malam ini, Kamis (29/1) pukul 03.00 WIB.

Rosenior juga menekankan pentingnya pertandingan Napoli vs Chelsea bagi perjalanan The Blues musim ini. Laga yang berlangsung di Italia selatan ini menjadi penutup fase liga Chelsea di Liga Champions.

Kemenangan, ditambah hasil dari pertandingan lain, berpeluang mengantarkan The Blues finis di posisi delapan besar, yang berarti lolos langsung ke babak 16 besar.

Sementara itu, Napoli memasuki pertandingan dengan berada di peringkat ke-25 klasemen fase liga. Tim Serie A asuhan Antonio Conte tersebut wajib meraih kemenangan jika ingin menjaga peluang bertahan di kompetisi Eropa melalui jalur play-off fase gugur.

Dengan tiga poin yang sangat krusial bagi kedua tim, Rosenior memprediksi laga akan berlangsung sengit dan penuh tantangan.

“Ini adalah tim yang sangat, sangat kuat,” ujar Rosenior dikutip dari laman resmi Chelsea, Rabu (28/1).

“Saya pikir mereka kurang beruntung di beberapa pertandingan terakhir. Hasil yang mereka dapatkan tidak mencerminkan performa yang ditunjukkan tim asuhan Antonio (Conte),” tambahnya.

Rosenior menambahkan bahwa atmosfer pertandingan di Naples juga akan menjadi tantangan tersendiri.

“Kami tahu ini akan menjadi pertandingan yang sangat, sangat sulit dalam suasana yang sangat spesial. Itu tidak mengubah rencana saya karena sejak awal kami memang mempersiapkan diri untuk laga yang berat,” pungkasnya. (Z-4)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Reynaldi
Berita Lainnya