Persib Dukung Putusan PSSI Batalkan Liga 2020

Widhoroso
21/1/2021 16:21
Persib Dukung Putusan PSSI Batalkan Liga 2020
Pelatih Persib Robert Alberts(DOK MI)

PELATIH Persib Bandung Robert Rene Alberts menilai PSSI telah mengambil keputusan tepat dengan membatalkan Liga 1 2020 dan selanjutnya memikirkan langkah ke depan menyambut musim baru.

Keputusan pembatalan Liga 1 dan 2 diambil komite eksekutif (Exco) PSSI dalam rapat, Rabu (20/1). Namun dalam keputusannya itu, Exco PSSI tidak menyebutkan waktu bergulirnya musim 2021.

Alberts mengatakan keputusan itu merupakan langkah tepat setelah klub dihadapi ketidakpastian lanjutan kompetisi musim 2020. Juru taktik asal Belanda ini tidak terlalu kaget dengan keputusan yang diambil PSSI. Menurutnya kompetisi tidak akan maksimal jika dipaksa bergulir dalam waktu dekat berkaca dari perkembangan terakhir terkait pandemi virus Covid-19.

"Saya sudah menyinggung soal ini pada Desember lalu ketika kami mulai mendapat kabar Liga tidak akan dimulai pada Februari. Jadi, kami pun tidak menggelar latihan di Januari," kata Robert Alberts dilansir laman resmi klub.

"Keputusan untuk tidak melanjutkan Liga 1 2020 dalam pandangan saya adalah keputusan yang tepat, sehingga sekarang kita semua bisa fokus kepada hal lain, hal yang lebih positif," imbuhnya.

Alberts juga sepakat dengan keputusan meniadakan juara dan degradasi  musim 2020, karena klub baru menjalani tiga pertandingan. Sebelum kompetisi dihentikan, Persib menduduki puncak klasemen dengan nilai sempurna di tiga pertandingannya.

"Yang jelas, setelah tiga dari 34 pertandingan kita tidak bisa menyebut adanya tim juara. Pasalnya, selain itu masih ada klub yang baru menjalani dua laga," ungkap mantan arsitek PSM Makassar ini.

"Kita juga tidak bisa berbicara tentang tim yang terdegradasi karena liga berhenti di masa-masa awal. Tidak hanya tentang liga 1, tapi juga liga 2. Hal ini berdampak besar, karena kaitannya dengan banyak klub," tambahnya.

Liga 1 dan 2 sudah tidak bergulir selama hampir satu tahun akibat pandemi Covid-19. PSSI dan PT LIB sempat ingin melanjutkan kompetisi pada Oktober lalu, namun terpaksa dibatalkan, karena tidak mendapatkan izin dari kepolisian. (Goal/OL-15)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Widhoroso
Berita Lainnya