Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
PSSI mencoret Yogyakarta dari kandidat tuan rumah piala dunia dengan alasan aktivitas Gunung Merapi. Alasan tersebut dinilai tidak relevan. Gubernur DIY, Sri Sultan HB X menyampaikan, Merapi memang memiliki aktivitas.
"Kalau alasannya takut Merapi, selamanya ada (aktivitas) karena (Merapi) tidak bisa pindah. Ya, terus menjadi masalah. Le arep mindah Merapi piye? (Mau memindah Merapi) gimana caranya?" terang Sultan, Senin (6/7) di Komplek Kepatihan.
Menurut dia, takut terhadap bahaya aktivitas Merapi juga tidak bisa dijadikan alasan. Jika Merapi berbahaya, lanjut Sultan, rakyat Yogyakarta pasti sudah pindah semua. Sultan mengungkapkan, keputusan memilih lokasi yang akan diajukan ke FIFA sebagai tempat penyelenggaraan Piala Dunia U-20 ada di tangan PSSI. PSSI mungkin memiliki pertimbangan tempat lain untuk diusulkan menjadi tempat penyelenggaraan Piala Dunia U-20 yang dinilai lebih layak dan representatif.
baca juga: Bhayangkara FC Siap Ikut Liga 1 Di Tengah Kesulitan Keuangan
Sultan menyatakan, pihaknya telah memperjuangkan untuk menjadi salah satu tempat pengenyelenggaraan Piala Dunia U-20. Salah satunya, Pemda DIY telah mengalokasikan anggaran untuk memperbaiki stadion, misalnya lampu dan tempat duduk.
"Kalau memang batal dan itu pasti, yo wes, duite ta nggo Covid wae (uangnya digunakan untuk penanganan Covid saja)," pungkas Sultan. (OL-3)
PSSI mengumumkan ada tujuh jenama yang mengikuti proses tender apparel timnas Indonesia, yaitu Kelme, adidas, Puma, Warrix, Masagi, Riors, dan petahana Erspo.
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menegaskan bahwa FIFA Series 2026 merupakan panggung krusial bagi perkembangan skuat Garuda, terutama di bawah arahan pelatih kepala baru, John Herdman.
Misi John Herdman memutus kutukan juara sekaligus menghapus memori kelam kegagalan Shin Tae-yong di Piala ASEAN 2024.
Piala ASEAN 2026 akan berlangsung di luar agenda FIFA match day, sehingga klub-klub Eropa kemungkinan besar tidak akan melepas para pemain timnas Indonesia.
Indonesia bukan lagi tim yang takut mendominasi penguasaan bola. Dengan "The Herdman Way", Garuda kini memiliki alat tempur yang modern: kecepatan, tekanan tinggi.
nam kali melangkah ke partai puncak, enam kali pula Garuda harus puas hanya menyentuh medali perak.
Menyambut perayaan Tahun Baru Imlek 2026, INNSiDE by Melia Yogyakarta menghadirkan promo makan malam spesial bertajuk A Taste of Prosperity.
Tutup aktivitas tambang ilegal yang menggunakan alat berat di dalam kawasan
Genpro berkomitmen menciptakan ekosistem pengusaha yang tidak hanya naik kelas secara finansial.
AKSI menolak Pilkada tak langsung yang mana pemilihan lewat DPRD digelar oleh BEM Nusantara DIY di Gedung DPRD Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
JUMLAH uang kartal yang keluar (outflow) dari Bank Indonesia Daerah Istimewa Yogyakarta kepada perbankan dan masyarakat, selama periode Desember 2025 tercatat sebesar Rp1,34 triliun
MENUTUP libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 bandara Adisutjipto Yogyakarta resmi mengakhiri Posko Pelayanan Angkutan Udara pada hari Senin (5/1).
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved