Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

Terjaring OTT KPK, Kajari dan Kasi Intel HSU Diduga Terlibat Pemerasan

Candra Yuri Nuralam
19/12/2025 09:25
Terjaring OTT KPK, Kajari dan Kasi Intel HSU Diduga Terlibat Pemerasan
Ilustrasi .(Freepik)

KOMISI Pemberantasan Korupsi (KPK) mengamankan enam orang dalam Operasi Tangkap Tangan (OTT) yang digelar di Kalimantan Selatan (Kalsel), Kamis (18/12). Dari sejumlah pihak yang ditangkap, terdapat Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) dan Kepala Seksi Intelijen (Kasi Intel) Kejaksaan Negeri Hulu Sungai Utara (HSU).

Juru bicara KPK, Budi Prasetyo, mengungkapkan bahwa operasi senyap tersebut berkaitan dengan dugaan penyalahgunaan kewenangan oleh penyelenggara negara.

“Dugaan awalnya adalah tindak pemerasan,” ujar Budi melalui keterangan tertulis, Jumat (19/12).

Budi menjelaskan, total enam orang yang terjaring dalam operasi di wilayah Kalimantan Selatan tersebut kini telah berada di Jakarta. Mereka akan menjalani pemeriksaan lanjutan untuk mendalami peran masing-masing dalam perkara tersebut.

“Pihak-pihak tersebut selanjutnya akan dilakukan pemeriksaan secara intensif,” tambah Budi.

Sesuai dengan ketentuan Kitab Undang-Undang Hukum Acara Pidana (KUHAP), lembaga antirasuah memiliki waktu 1×24 jam untuk menentukan status hukum para pihak yang diamankan. KPK meminta masyarakat untuk bersabar menunggu hasil pemeriksaan resmi.

KPK dijadwalkan akan menggelar konferensi pers dalam waktu dekat untuk memberikan rincian lengkap mengenai kronologi perkara serta status hukum para pihak yang terlibat. (Can/P-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Eksa
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik