Headline

Kecelakaan berulang jadi refleksi tata kelola keselamatan pelayaran yang buruk.

Fokus

Tidak mengutuk serangan Israel dan AS dikritik

Perkembangan Kasus Ijazah Jokowi, Kapolri: Proses Berjalan

Ficky Ramadhan
19/5/2025 09:10
Perkembangan Kasus Ijazah Jokowi, Kapolri: Proses Berjalan
KAPOLRI Jenderal Listyo Sigit Prabowo.(Dok. MI/Susanto)

KAPOLRI Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyatakan bahwa proses penyelidikan terkait laporan kasus ijazah Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) tengah berjalan. Diketahui, kasus dugaan ijazah palsu Jokowi itu dilaporkan ke Bareskrim Polri oleh Tim Pembela Ulama dan Aktivis (TPUA).

"Perkembangannya diikuti saja, yang jelas proses berjalan," kata Kapolri kepada wartawan di Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK), Jakarta Selatan, Minggu (18/5).

Sigit belum merinci lebih lanjut terkait penanganan kasus ijazah Jokowi tersebut. Dirinya meminta agar publik untuk menunggu.

"Diikuti saja, yang jelas proses berjalan," ujarnya.

Diketahui sebelumnya, Bareskrim Polri melakukan penyelidikan terkait laporan dugaan ijazah palsu Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi). Laporan tersebut dilayangkan oleh Wakil Ketua Tim Pembela Ulama dan Aktivis (TPUA), Rizal Fadhillah.

Penyelidikan didasarkan atas terbitnya surat perintah penyelidikan dengan Nomor SP Lidik/1007/IV/RES 1.24/2025/Dittipidum tanggal 10 April 2025. (H-3)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putri Rosmalia
Berita Lainnya