Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
KETUA Umum Partai NasDem Surya Paloh mempertanyakan praktik-praktik ketatanegaraan yang belakangan kerap disoroti publik. Surya Paloh menekankan bila terjadi penyelewengan hendaknya kembali ke jalan yang benar.
"Kalau dianggap sudah benar, jalan. Tapi kalau itu sudah salah cepat-cepatlah perbaiki, perbaiki itu kembalilah, ke jalan shirathal mustaqim, itu yang kita harapkan," kata Surya Paloh dalam Kampanye Akbar Partai NasDem di Parepare, Sulawesi Selatan, Selasa (6/2).
Surya Paloh menekankan bahwa bangsa ini butuh persatuan. Khususnya dalam menatap Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
Baca juga : Surya Paloh: Pemilu Masih Terasa Cemas, Pasti Ada yang Salah
"Karena kita cinta pada persatuan bangsa ini," ujar Surya Paloh.
Dia juga menggaungkan jangan memandang kubu lain yang berkontestasi seolah-olah seperti musuh. Terlebih dalam situasi penggalangan dukungan dalam kontestasi politik.
"Janganlah paksa memposisikan aku di sini kalian di sana, yang tidak sepakat kau adalah musuhku, yang tidak sepakat kau bahkan musuh kami semuanya. Itu berbahaya, itu berbahaya, itu yang kita tidak mau," ucap Surya Paloh.
Baca juga : Anies: Dukungan NasDem adalah Bentuk Konsistensi yang Sulit Ditemui
Partai NasDem melanjutkan kampanye akbarnya di Parepare. Kegiatan itu turut dihadiri capres nomor urut 1 Anies Baswedan. (Z-7)
KEMARIN, Partai NasDem genap berusia 14 tahun. Dalam tiga kali kesertaan di pemilu presiden dan legislatif, NasDem terus bergerak maju secara elektoral
Lili Romli berharap partai yang kalah diharapkan mengambil posisi sebagai partai oposisi agar mekanisme check and balances berjalan.
ANALIS komunikasi politik Hendri Satrio atau Hensa menilai pernyataan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh tentang konsistensi ucapan dan perbuatan merupakan bentuk sindiran.
ANALIS komunikasi politik Hendri Satrio atau Hensa menilai Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh bersikap bijaksana dengan menyatakan mendukung pemerintahan Presiden Prabowo Subianto.
KETUA Umum Partai NasDem Surya Paloh meminta para kadernya untuk menjadi teladan di tengah masyarakat, keteladanan dibutuhkan menghadapi tantangan politik dan kehidupan kebangsaan.
KETUA Umum Partai NasDem Surya Paloh menegaskan partainya berkomitmen mendukung penuh pemerintahan Presiden Prabowo Subianto.
Pemerintah tengah mengkaji penerapan elektronik voting atau e-voting dalam pemilu. Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi mengatakan penerapannya tidak bisa tergesa-gesa.
Secara konstitusional, baik pemilihan langsung maupun melalui DPRD sama-sama dikategorikan sebagai proses yang demokratis.
Kodifikasi ini bertujuan menyatukan beberapa undang-undang yang selama ini terpisah menjadi satu payung hukum yang utuh.
Mada menjelaskan, musyawarah/mufakat hanya bermakna demokratis apabila memenuhi syarat deliberasi, yakni adanya pertukaran gagasan secara setara dan terbuka.
Jika nantinya terjadi perubahan desain pilkada menjadi tidak langsung, mekanisme tersebut akan tetap menjamin partisipasi publik secara maksimal dan transparan.
Putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait pemisahan antara pemilu nasional dan pemilu lokal harus tetap dilaksanakan, meskipun terdapat sejumlah persoalan teknis dalam implementasinya.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved