Headline

Dalam suratnya, Presiden AS Donald Trump menyatakan masih membuka ruang negosiasi.

Fokus

Tidak semua efek samping yang timbul dari sebuah tindakan medis langsung berhubungan dengan malapraktik.

Golkar Bersikukuh Menyosialisasikan Airlangga Capres

Fachri Audhia Hafiez
29/6/2023 09:55
Golkar Bersikukuh Menyosialisasikan Airlangga Capres
Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Golkar Lodewijk F Paulus.(Medcom.id/Fachri Audhia Hafiez)

PARTAI Golkar bersikukuh tetap menyosialisasikan ketua umumnya Airlangga Hartarto sebagai bakal calon presiden (capres). Keputusan itu masih dipegang oleh seluruh kader.

Hal itu disampaikan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Golkar Lodewijk F Paulus disela kegiatan penyerahan hewan kurban. Menurut dia, semangat kurban sama halnya dengan memenangkan Airlangga dan Partai Golkar.

"Setidak-tidaknya waktu dan tenaga untuk mensosialisasikan Airlangga Hartarto," kata Lodewijk di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Kamis (29/6).

Baca juga: Pengamat: Airlangga Berpotensi Jadi Cawapres Prabowo

Ia berharap kader bisa meneladani makna dari Iduladha dan kisah dari Nabi Ibrahim serta Nabi Ismail. Wakil Ketua DPR itu mengaitkan nilai teladan itu dengan semangat Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

"Semangat berkurban yang harus diteladani oleh Partai Golkar, apalagi kita akan menghadapi Pemilu 2024 nanti, yaitu ada pilpres, pileg, dan pilkada pada tahun yang sama," ucap Lodewijk.

Baca juga: Golkar Jawa Barat Sambut Positif Keputusan Mahkamah Konstitusi soal Sistem Pemilu Terbuka

Partai Golkar menggelar salat Iduladha 1444 Hijriah dan penyerahan hewan kurban. Total hewan yang akan dikurbankan oleh Partai Golkar yakni 312 ekor sapi dan 116 ekor kambing. Sementara, Airlangga disebut kurban satu ekor sapi dengan berat 1,2 ton. (Z-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Thalatie Yani
Berita Lainnya