DETASEMEN Khusus (Densus) 88 Antiteror menyatakan pihaknya kembali menangkap 11 tersangka teroris yang diduga terkait dengan kasus bom bunuh diri di Gereja Katedral, Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel).
Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Ahmad Ramadhan, menyebut penangkapan dilakukan sejak tanggal 29 April 2021 pada siang hingga malam hari. Sehingga Densus 88 dapat dipastikan mengamankan kembali 11 tersangka.
Ahmad menuturkan ke-11 terduga teroris tersebut merupakan kelompok Jamaah Ansharut Daulah (JAD) Vila Mutiara, yang berafiliasi dengan ISIS.
Baca juga: Teroris, Separatis, KKB
"Para tersangka keterkaitan dengan peristiwa bom bunuh diri di Katedral," ungkap Ahmad di Mabes Polri, Jakarta, Jumat (30/4).
Adapun pasca-bom bunuh diri di Makassar, Densus 88 tersebut tercatat sudah melakukan penangkapan terhadap 55 teroris di Makassar. Dengan rincian 48 laki-laki dan tujuh wanita.
"Pasca-ledakan Gereja Katedral 28 Maret 2021, Densus terus lakukan kegiatan tindakan kepolisian dalam rangka cegah aksi teror di tanah air," pungkasnya. (OL-4)