Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
HASIL survei Lembaga Survei Indonesia (LSI) menyebutkan masyarakat tetap berharap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) fokus di penindakan korupsi. Pasalnya, masyarakat melihat aksi korupsi di berbagai sektor meningkat dalam setahun terakhir walaupun KPK mengklaim sudah melakukan pencegahan.
“Hasil survei kami memperlihatkan masyarakat ingin agar penindakan setidaknya sama porsinya dengan pencegahan,” kata Direktur Eksekutif LSI Djayadi Hanan saat memaparkan hasil survei terkait ‘Tren Persepsi Publik tentang Korupsi di Indonesia’ secara daring, Minggu (6/12).
Disebutkan, survei dilakukan terhadap 2.000 dari 13.001 respon di seluruh provinsi yang dipilih secara acak pada 29 November-3 Desember 2020. Dengan asumsi metode simple random sampling ukuran sampel 2.000 responden memiliki toleransi kesalahan (margin of error-MoE) sekitar 2,2% pada tingkat kepercayaan 95%.
Lebih lanjut Djajadi mengungkapkan, hasil survei menyatakan dengan tidak banyaknya aksi penindakan terhadap koruptor selama setahun belakangan, masyarakat menilai pemerintah tidak lagi serius memberantas korupsi. Jika dibandingkan dengan data 2017-2018, ada penurunan efektivitas dalam persepsi masyarakat terhadap KPK, presiden dan polisi.
"Dalam penanganan korupsi, pemerintah pusat ada penurunan. Pada 2017-2018 itu cenderung tidak mengalami penurunan tapi di 2020 terjadi penurunan persepsi masyarakat soal keseriusan pemerintah," ungkapnya.
Kecenderungan masyarakat menilai tingkat keseriusan pemerintah tampaknya menurun dari 69% menjadi 59%. Sementara kelompok warga yang menyatakan pemerintah kurang serius itu meningkat dari 19% di 2018 menjadi 31% di 2020.
Hal senada diungkapkan Koordinator Indonesia Corruption Watch Adnan Topan Husodo menanggapi hasil survei tersebut. Menurutnya tindakan pencegahan dan penindakan korupsi sama pentingnya. “Karena itu keduanya harus terus dipertahankan KPK,” jelasnya.
Ia setuju dengan hasil survei yang menyebutkan bahwa mayoritas publik tetap berharap kepada KPK dalam memberantas korupsi. “Bahkan kalau bisa membuat KPK sebagai lembaga anti korupsi yang tunggal. Sebagai lembaga yang independen dan dipercaya publik,” tegasnya. (R-1)
KPK kembali menggeledah lokasi di Kabupaten Pati dan mengangkut tujuh koper dari sebuah koperasi yang diduga terkait kasus Bupati Pati nonaktif Sudewo.
KPK telah menyediakan berbagai saluran bagi masyarakat untuk menyerahkan bukti tambahan, termasuk melalui platform daring (online)
Penyidik KPK mensinyalir nominal uang hasil pemerasan jauh lebih besar dari temuan saat ini.
KPK akan menghadapi kesulitan pembuktian di persidangan jika tetap memaksakan biaya jemaah sebagai delik kerugian negara.
RIBUAN warga Pati berkumpul di Alun-alun Pati melakukan syukuran atas tertangkap Bupati Sudewo oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Jumat (23/1).
Mantan Direktur Utama Taspen Antonius Nicholas Stephanus Kosasih kecipratan Rp29,1 miliar, USD125.057, SGD283.002, EUR10.000, THB1.470, JYP128.000, HKD500, KRW1.262.000, dan Rp2,8 juta.
Data survei juga mengungkap fakta menarik bahwa penolakan ini tidak terkonsentrasi pada satu kelompok demografi atau politik tertentu
Peneliti Core Indonesia, Eliza Mardian, menyarankan agar pemerintah menetapkan Harga Eceran Tertinggi (HET) demi melindungi konsumen akhir.
Data Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) per Juli 2025 menunjukkan bahwa pertumbuhan tabungan masyarakat dengan nominal di bawah Rp100 juta hanya mencapai 4,76% (yoy).
Hasil survei nasional ungkap tantangan dan rumuskan arah kebijakan baru.
Usaha keluarga merupakan fondasi ekonomi Asia, dengan 85% perusahaan di kawasan Asia Pasifik dimiliki oleh keluarga, bersama UKM yang mencakup 97% bisnis di kawasan.
Berdasarkan survei, mayoritas masyarakat puas dengan kinerja Polri dan berharap dapat menjadi simbol supremasi sipil.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved