Kamis 16 Maret 2023, 22:01 WIB

Roadshow Mitsubishi XFC Concept Tiba di Palembang

RO | Otomotif
Roadshow Mitsubishi XFC Concept Tiba di Palembang

DOK.MMKSI

 

RANGKAIAN roadshow mobil konsep Mitsubishi XFC Concept kembali berlanjut. Setelah sukses memamerkan kendaraan ini di Pekanbaru dan Medan. PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) melanjutkan kegiatan ini ke kota ketiga, yaitu Palembang, Sumatra Selatan. 

Mobil konsep ini didisplai dalam ajang Mitsubishi Motors Auto Show di Palembang Trade Center selama periode 16-18 Maret 2023, untuk memberikan kesempatan masyarakat di Palembang dan sekitarnya agar dapat melihat XFC Concept secara langsung.

Director of Sales & Marketing Division MMKSI Irwan Kuncoro menyatakan sudah merupakan komitmen Mitsubishi Motors untuk terus memberikan produk, layanan, dan pengalaman terbaik, salah satunya dengan memperkenalkan Mitsubishi XFC Concept kepada khalayak luas di Indonesia. 

"Kami sangat bersemangat untuk menampilkannya di kota ketiga dari seri roadshow Mitsubishi XFC Concept dan tidak sabar untuk melihat tanggapan dari masyarakat di Palembang,” ungkap Irwan, Kamis (13/3)
 
Mitsubishi XFC Concept merupakan sebuah mobil konsep generasi selanjutnya di segmen compact SUV, dengan konsep produk 'Best Suited Buddy for an Xciting Life', atau 'Teman Paling Cocok untuk Kehidupan yang Menyenangkan'. Mitsubishi XFC Concept memiliki tiga keunggulan utama, yaitu konsep desain ‘Silky and Solid’, ‘Smart and Quality Comfort’, serta ‘Compact and Spacious Interior’. 

Dengan kata lain, sebagai sebuah SUV yang ringkas, enerjik, dan juga canggih, Mitsubishi Motors menggabungkan desain aura SUV yang tangguh. Pada saat yang sama, kendaraan ini memberikan kesan bertenaga seperti yang diharapkan dari sebuah SUV pada berbagai kondisi jalan, termasuk di jalanan licin, menciptakan perpaduan yang lengkap, seperti desain yang tangguh namun sporty dan fashionable sekaligus menarik.

Setelah di Medan, Pekanbaru dan Palembang, roadshow Mitsubishi XFC Concept di enam kota besar di Indonesia sepanjang Maret hingga awal April 2023 akan dilanjutkan di Bandung (Mall Paskal 23) pada 22-24 Maret, lalu Surabaya (Mall Tunjungan Plaza 6) 27-29 Maret, dan terakhir di Semarang (Mall Paragon City) pada 31 Maret - 2 April 2023. (S-3)

Baca Juga

Antara/Aditya Pradana Putra

Gesits Tunggu Pasar untuk Tingkatkan Kapasitas Produksi Motor Listrik

👤Mediaindonesia.com 🕔Kamis 23 Maret 2023, 08:13 WIB
PT WIKA Industri Manufaktur (WIMA) selaku produsen sepeda motor listrik Gesits tidak ingin terburu-buru menaikan angka kapasitas produksi...
Ist

Tembus TKDN 47%, Motor Listrik Pintar Ini Dapat Subsidi

👤mediaindonesia.com 🕔Rabu 22 Maret 2023, 21:54 WIB
Dengan mengadopsi teknologi dari SWAP Energy, pengguna Smoot dapat menukar baterai motornya secara mudah di 1.000 titik strategis SWAP...
Ist

Tangkas Motor Listrik Sabet Penghargaan After Sales Terbaik

👤mediaindonesia.com 🕔Rabu 22 Maret 2023, 21:48 WIB
Penghargaan itu diberikan kepada Tangkas mobil listrik karena memiliki jaminan servis yang terbaik, karena membuat servis dari rumah ke...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

Berita Terkini

Selengkapnya

Top Tags

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya