Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
BANDARA Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali kembali menambah rute internasionalnya. Terkini, Air New Zealand telah beroperasi dan melayani rute PP Auckland-Denpasar.
Maskapai itu kembali ke Bali pada Rabu (29/3) sore dengan menggunakan Boeing 787-9 dan mengangkut 255 penumpang dari Auckland, Selandia Baru.
General Manager Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai l Handy Heryudhitiawan pada Kamis (30/3) menyampaikan apresiasinya atas kembalinya rute Auckland-Denpasar.
Baca juga: Nyepi, Bandara Internasional Ngurah Rai Tutup 24 Jam
"Kembalinya Air New Zealand merupakan angin segar bagi sektor aviasi dan pariwisata di Pulau Bali, setelah rute Auckland- Denpasar tidak beroperasi selama tiga tahun akibat pandemi," ujarnya.
Pada 2019, Bandara Ngurah Rai mencatat terdapat 131.391 warga Selandia Baru yang berkunjung ke Pulau Bali. "Kami berharap dengan kembalinya Air New Zealand akan semakin meningkatkan konektivitas antara Selandia Baru dan Bali sehingga catatan tersebut (jumlah penumpang) dapat diraih kembali," lanjut Handy.
Baca juga: Bandara Ngurah Rai Catat 1,3 Juta Penumpang di Februari 2023
Handy menambahkan bahwa Bandara Ngurah Rai saat ini sudah melayani 27 rute Internasional yang dilayani 32 maskapai. Jumlah tersebut diproyeksikan masih akan terus bertambah. Saat ini terdapat beberapa pengajuan rute internasional yang berada dalam tahap pembahasan, utamanya menuju Tiongkok.
Handy berharap dibukanya rute Auckland-Denpasar dapat menjadi pintu dihadirkannya lagi rute-rute internasional lainnya. (Z-6)
Bencana hidrometeorologi kembali terjadi di Kabupaten Tabanan. Sebuah rumah warga di Banjar Kuwum Ancak, Desa Kuwum, dilaporkan ambruk setelah dihantam air bah.
DAMARA Estate Jimbaran Hijau, pengembangan hunian premium oleh Greenwoods Group bekerja sama dengan Jimbaran Hijau, secara resmi menjalin kolaborasi strategis dengan Banyan Group.
BALI Indonesia meraih Peringkat 1 World’s Best Destination 2026, dalam ajang bergengsi Travelers’ Choice Awards: Best of the Best oleh TripAdvisor.
BALI tetap menjadi destinasi papan atas pariwisata dunia walau diterpa berbagai isu seperti sampah, kemacetan, serta isu sepinya turis.
Meski secara konsisten masuk dalam jajaran sepuluh besar setiap tahunnya, ini adalah kali pertama Bali menempati posisi puncak dalam sejarah penilaian TripAdvisor.
Penetapan status tersangka terhadap Kepala Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional (BPN) Provinsi Bali, I Made Daging, kini memasuki babak pengujian hukum.
Upaya memperkuat konektivitas ini turut mendukung Bali yang dinobatkan sebagai pulau terindah di Asia 2025.
Di saat aliran listrik PLN mati, ada jeda yang terlalu lama untuk komputer restart. Bila Uninterruptible Power Supply (UPS( bekerja optimal maka saat listrik PLN mati, komputer tidak terdampak.
Syaugi menjelaskan keterlambatan penerbangan disebabkan oleh proses transisi dari sumber listrik PLN ke genset.
Tohir menjelaskan, penghentian sementara operasional Bandara I Gusti Ngurah Rai dilakukan pada Sabtu (29/3) pukul 06.00 WITA hingga Minggu (30/3) pukul 06.00 WITA.
Rute penerbangan internasional tertinggi masih tujuan Singapura, yaitu sebanyak 384.654 penumpang dengan 2.112 pergerakan pesawat.
Kerja sama ini meningkatkan kesadaran pentingnya kesehatan dalam perjalanan udara sebagai bentuk dukungan menjadikan Bali sebagai destinasi utama pariwisata medis di Indonesia.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved