Headline

Putusan MK dapat memicu deadlock constitutional.

Fokus

Pasukan Putih menyasar pasien dengan ketergantungan berat

Kabupaten Mukomuko Tambah Desa Wisata

Marliansyah
12/8/2022 21:19
Kabupaten Mukomuko Tambah Desa Wisata
Ilustrasi desa wisata(Ist)

PEMERINTAH Kabupaten (Pemkab) Mukomuko, Bengkulu mengembangkan 53 desa wisata tahun ini. Hal ini dilakukan untuk menambah jumlah lokasi wisata di Bengkulu.

Kepala Dinas Pariwisata, Kepemudaan, dan Olahraga Kabupaten  Mukomuko, Agus Harvinda di Bengkulu, mengatakan, Pemkab akan  mengembangkan sebanyak 53 desa wisata baru guna menambah jumlah tempat pariwisata. Sebelumnya sebanyak 51 desa wisata dan ada penambahan dua desa  wisata di Kabupaten Mukomuko, sehingga menjadi 53 desa wisata," katanya.

Desa wisata yang ada, lanjut dia, terus dikembangkan dan ditambah  ada dua desa yakni Agung Jaya dan Sidodadi. Dua desa baru tersebut, berada di Kecamatan Air Manjuto, dan  Kecamatan Sungai Rumbai, tersebut akan ditetapkan menjadi desa wisata.

Bagi desa wisata yang telah ditetapkan, akan dialokasikan dana dalam anggaran pendapatan dan belanja desa untuk membangun sarana dan prasarana penunjang objek wisata di wilayah ini. "Pemkab sudah menerima perencanaan pembangunan desa wisata yang telah disusun oleh desa bersama ahlinya," imbuhnya.

Potensi desa wisata yang dimiliki, kata dia, seperti sawah, sungai, areal perkebunan dan desa di pesisir dengan keindahan pantai.

Sebelumnya sebanyak 51 desa yang mengikuti lomba desa wisata mendapatkan 100 besar untuk desa wisata di Indonesia. Saat ini, ada empat dari 51 desa wisata di daerah ini yang mendapatkan penghargaan dari Pemerintah Provinsi Bengkulu dan desa  wisata tersebut akan dikembangkan menjadi desa digital. (OL-15)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Widhoroso
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik