Jumat 01 Juli 2022, 11:15 WIB

Kebakaran di Labuan Bajo Empat Rumah Ludes

John Lewar | Nusantara
Kebakaran di Labuan Bajo Empat Rumah Ludes

dok.ant
Ilustrasi; kebarakan rumah

 

SETIDAKNYA empat rumah dilaporkan ludes terbakar di kelurahan Labuan Bajo Kampung Ujung, Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, NTT, pada Jumat dini hari (1/7)

Kebakaran yang terjadi di RT 02 kampung Unjung, tersebut tepat di ruas Jalan Ikan Kerapu, api diduga berasal dari arus pendek alias konsleting di tempat usaha pangkas rambut. Dengan cepat api menjalar ke empat rumah lainnya karena angin cukup kencang saat itu.

Untung saja kobaran si jago merah itu tak meluas lebih jauh setelah aparat TNI Angkatan Laut yang berada tak jauh dari lokasi kejadian membantu memadam api. Warga setempat berusaha memadamkan api dan dibantu 3 unit mobil pemadam kebakaran api berhasil dipadamkan satu jam kemudian.

Haji Ali Imran saksi mata, kepada mediandonesia.com mengaku kobaran api itu berasal dari sebuah bangunan tempat usaha pangkas rambut diduga kuat akibat hubungan pendek arus listrik.

"Tadi kurang lebih api di mulai dari pukul 3.50 Wita dini hari. Semua orang berhamburan membantu korban. Ada empat mobil pemadam, TNI AL duluan membantu padamkan api," tutur Haji Ali Imran.

Informasi yang dihimpun menyebutkan dua orang pemilik rumah mengalami luka-luka karena berusaha keluar dari kobaran api. Arsad dan istri serta anak-anaknya  selamat dari musibah itu.

Arsad pemilik rumah di temui mengaku dirinya terpaksa mendobrak pintu kamar dan mengevakuasi anak-anak untuk keluar dari kobaran api istrinya terkena balok jatuh dari atas atap rumah.

"Kalau saya mengalami kaki bengkak luka dan istri saya juga tertimpa balok di kepala," tutur asap. Hingga berita ini diturunkan total Kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.(OL-13)

Baca Juga: Dihantam Banjir, Jembatan Boking di NTT Putus

Baca Juga

MI/Arnoldus Dhae

Polisi: Uji Coba Rekayasa Lalu Lintas ke Bandara Ngurah Rai Bali Berlaku 22 September

👤Arnoldus Dhae 🕔Kamis 21 September 2023, 23:48 WIB
AKSES masuk ke Bandara Ngurah Rai Bali akhir-akhir ini dinilai terlalu macet. Banyak penumpang yang sangat terganggu karena kemacetan...
MI/Apul Iskandar

Pertahankan Penghasil Padi Terbesar, Pemkab Simalungun Perbaiki Aliran Irigasi

👤Apul Iskandar 🕔Kamis 21 September 2023, 23:44 WIB
Huta Bayuraja merupakan penghasil padi terbesar di Kabupaten Simalungun. Namun terakhir sebagian besar beralih ke jagung, dikarenakan air...
AFP

13 Rumah Sakit Daerah di Jawa Barat Terima Bantuan Ventilator

👤Sugeng Sumariyadi 🕔Kamis 21 September 2023, 23:04 WIB
UNDP Indonesia dan Croda Foundation telah menjadi mitra Pemprov Jawa Barat untuk meningkatkan akses perawatan dan pelayanan...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

MI TV

Selengkapnya

Berita Terkini

Selengkapnya

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya