Headline

Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.

Pasien Suspek Covid-19 Meninggal Setelah Dirawat Sehari

Kristiadi
20/8/2020 08:36
Pasien Suspek Covid-19 Meninggal Setelah Dirawat Sehari
Prosesi pemusalaran jenazah pasien covid-19 RSUD dr Soekardjo dipantau melalui CCTV, Kamis (20/8/2020).(MI/Kristiadi)

PASIEN reaktif covid-19 EF, 30 warga Kampung Genteng, Kelurahan Cilamajang, Kecamatan Kawalu, Kota Tasikmalaya meninggal dunia di ruang isolasi RSUD dr Soekardjo, Kamis (20/8) pukul 02.30 WIB saat menjalani perawatan secara intensif. Pasien itu sempat mendapatkan perawatan intensif pada Rabu (19/8) siang setelah hasil pemeriksaan rapid test covid-19 reaktif. Pasien tersebut masuk dalam pasien suspek.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya, Uus Supangat mengatakan pasien tersebut sebetulnya sudah menjalani swab test selain rapid test namun swab test belum keluar, tapi pasien telah meninggal dunia.

"Petugas sudah melakukan pemusalaran jenazah dan keluarga juga sudah menerima," kaya Uus, Kamis (20/8).

baca juga: RSUD Subulussalam Tutup Sejumlah Layanan

Sementara, Koordinator Pemulasaran Jenazah RSUD dr Soekardjo Kota Tasikmalaya, Ajat Sudrajat mengatakan EF memiliki riwayat perjalanan ke Jawa Timur. Saat kembali ke Tasikmalaya ia mengeluh batuk dan memeriksakan diri ke rumah sakit Rabu (19/8). Tim medis langsung melakukan rapid test dan hasilnya reaktif. Petugas kesehatan kemudian melakukan swab test. Namun hasil swab test belum keluar, pasien sudah meninggal dunia. EF dimakamkan di kampungnya dengan protokoll covid-19 dan tidak ada penolakan dari warga maupun keluarga. (OL-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya