Headline

Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.

Ada 16 Pedagang Positif Covid Pasar Wage tak Ditutup

Lilik Darmawan
23/7/2020 15:05
Ada 16 Pedagang Positif Covid Pasar Wage tak Ditutup
Pasar Wage di Kabupaten Banyumas disemprot disinfektan setelah ditemukan pedagang positif Covid-19.(MI/Lilik Darmawan)

PEMKAB Banyumas, Jawa Tengah tidak menutup Pasar Wage, meski ada 16 pedagang yang positif Covid-19. Sebelumnya, Pasar Wage sempat ditutup tiga hari ketika ada pedagang yang positif.

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Dinperindag) Banyumas Yunianto mengatakan bahwa beberapa waktu sebelumnya, ada setidaknya lima pedagang yang positif Covid-19.

"Kemudian dilakukan tracing dan diketahui ada 16 pedagang yang positif. Ke-16 pedagang tersebut langsung dirawat. Tetapi pasar tidak ditutup seperti sebelumnya," kata Yunianto, Kamis (23/7).

Karena pasar tidak ditutup, Yunianto mengaskan, para pedagang dan pengunjung harus mengikuti protokol kesehatan yang ada. Seperti harus menjaga jarak dan mengenakan masker. "Ada petugas di lapangan yang melakukan pengawasan," ujarnya.

Dikatakan oleh Yunianto, pasar sengaja dibuka supaya kegiatan ekonomi tetap berjalan. Sebab, penanggulangan Covid-19 harus sejalan dengan kegiatan ekonomi. "Antara penanganan kesehatan dan ekonomi tidak dapat dipisahkan. Semuanya harus berjalan bersama-sama," tambahnya. (OL-13)

Baca Juga: Pasar Wage Disemprot Disinfektan, Pedagang Jalani Tes Usap

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Muhamad Fauzi
Berita Lainnya