Headline
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
Kumpulan Berita DPR RI
ARUS penyeberangan di pelabuhan Bakauheni terpantau cukup ramai pada akhir pekan ini, Minggu (16/6). Masih terlihat sisa-sia pemudik lebaran yang hendak kembali ke Pulau Jawa.
Pantauan lampost.co di pelabuhan Bakauheni, nampak antrean penumpang jalan kaki diloket tiket penumpang. Kondisi yang sama juga terlihat pada arus penyeberangan kendaraan mobil pribadi dan sepeda motor.
Sejumlah pemudik yang hendak kembali ke Jabodetabek dan sekitarnya mengaku tidak terikat dengan waktu kerja, sehingga mereka memilih meninggalkan kampung saat kondisi sudah relatif stabil.
"Saya di Bekasi tidak bekerja di kantoran atau pabrik, namun dagang mas. Jadi bisa balik sekarang, sehingga lebih lama di kampung," kata Dewi (28), seorang pemudik yang sedang antre masuk kapal.
Baca juga: Jumlah Pemudik dengan Angkutan Umum Turun 2,42%
Hal senada diungkapkan Budi (31), pemudik sepeda motor yang hendak kembali ke Cirebon, Jawa Barat. Ia mengaku tidak terikat dengan waktu karena memiliki usaha sendiri.
Sehingga tak terikat waktu untuk kembali dari mudik lebaran. "Bertepatan juga ada acara keluarga di kampung halaman. Jadi balik lebih lambat dibandingkan dengan mereka yang kerja kantoran," kata pria yang mudik ke wilayah Simpang Sribawono, Lampung Timur ini.
Sebelumnya Humas PT ASDP cabang Bakauheni Saifulahil Maslul Harahap mengatakan pemudik arus balik di Pelabuhan Bakauheni memang tetap ramai hingga akhir pekan ini.
Apalagi mengingat masih ada sekitar 5% pemudik yang belum kembali ke Pulau Jawa. "Memang masih agak ramai, karena ada yang belum masuk sekolah dan ambil cuti tahunan," pungkasnya. (lampost/OL-7)
JICT mengoperasikan dua side loader electric vehicle (EV) dan dua reach stacker EV sebagai upaya memperkuat modernisasi peralatan dan menjawab tantangan kinerja terminal pelabuhan.
Ribuan kapal dan perahu nelayan di sejumlah daerah di Pantura Jawa Tengah masih bertahan sandar di sejumlah pelabuhan perikanan dan muara sungai akibat gelombang tinggi dan badai.
Pada Minggu (4/1) ribuan kapal nelayan masih disandarkan di sejumlah pelabuhan perikanan dan muara sungai di sejumlah daerah di Pantura Jawa Tengah.
Salah satu fokus utama koordinasi tahun ini adalah mitigasi dampak cuaca ekstrem.
Sinergi dan kolaborasi dilakukan bersama Kementerian Perhubungan (KSOP dan BPTD), ASDP, Pemprov Banten, Pemkot Cilegon, Polda Banten dan TNI AL Banten, serta instansi terkait.
Direktur Utama SPJM, Tubagus Patrick, menegaskan bahwa seluruh lini layanan perusahaan telah disiagakan untuk memastikan kelancaran operasional pelabuhan.
Kakorlantas tengah melakukan analisis dan evaluasi (anev) mendalam terhadap pelaksanaan Operasi Lilin 2025 sebagai dasar penyusunan strategi Operasi Ketupat 2026.
Pengecekan teknis kendaraan wajib dilakukan secara menyeluruh, namun yang tidak kalah penting adalah menjaga stamina dan konsentrasi pengemudi.
Kesiapan fisik dan mental adalah fondasi utama agar perjalanan mudik berlangsung aman.
Berbagai fasilitas pendukung telah disediakan, antara lain ruang laktasi, toilet khusus perempuan dan anak, ruang bermain anak, serta fitur KAI Female Seat Map
Sebagai satu-satunya titik kontak antara kendaraan dengan permukaan jalan, kondisi ban sangat menentukan faktor keselamatan, terutama saat menghadapi cuaca ekstrem.
Sebelum Anda memutusan mudik menggunakan kendaraan pribadi memastikan kendaraan dalam kondisi prima dan aman sebelum memulai perjalanan.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved