Headline

Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.

Depok Siaga 2, Air dari Bogor Membanjiri Wilayah Condet

Dede Susianti
30/1/2026 03:48
Depok Siaga 2, Air dari Bogor Membanjiri Wilayah Condet
Air sudah memasuki kawasan Condet, Jakarta.(MI/dok Nurman, warga)

KIRIMAN air aliran Sungai Ciliwung sudah sampai Jakarta. Sebagian wilayah Condet, Jakarta sudah kebanjiran, Jumat (30/1). Hal itu dilaporkan Nurman, salah seorang warga di Grup WhatsApp Bendung Katulampa/Empang.  

Dalam video pertama berdurasi 35 detik yang dikirimkan Nurman, pada  pukul 00.23 WIB, terlihat  air mulai menggenagi jalanan Jalan Raya Condet Gedong, Kecamatan Oasar Rebo, Jakarta Timur. 

Hanya dalam waktu hitungan 23 detik, ketinggian air sudah naik dan mulai memasuki rumah-rumah warga. 

Di video kedua berdurasi 32 detik yang dikirim Nurman pada pukul 00.46 WIB menunjukan air sudah memasuki rumah. 

Di video itu pun terlihatt air berwarna kecokelatan dengan sampah-sampah mengambang menggenagi bagian dalam rumah.  Warga sudah mulai mengeluarkan barang-barang dari dalam rumah dan mengungsi. 

"Warga sudah mulai mengungsi," kata Nurman.

Sebelumnya , berdasarkan laporan Randa Hadian, petugas di Peil Schaal Depok, pada pukul 23.57 ketinggian atau tinggi muka air (TMA) Ciliwung 300 centi meter  dengan status siaga 2 banjir

Debit dan ketinggian air terus naik. Pada pukul 00.26 WIB, Randa melaporkan TMA sudah di posisi 310 centi meter. 

Pihaknya mengimbau agar warga untuk bersiaga dan waspada bencana, khususnya banjir.  (Z-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya