Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

Jakarta Timur Tempati Urutan Tertinggi Kasus Kekerasan Perempuan dan Anak di DKI

Golda Eksa
17/12/2025 14:50
Jakarta Timur Tempati Urutan Tertinggi Kasus Kekerasan Perempuan dan Anak di DKI
Ilustrasi .(Antara)

DINAS Pemberdayaan, Perlindungan Anak, dan Pengendalian Penduduk (PPAPP) DKI Jakarta mencatat sebanyak 2.182 kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak terjadi sepanjang tahun 2025. Dari total data per 16 Desember tersebut, Jakarta Timur menjadi wilayah dengan angka kasus tertinggi di Ibu Kota.

Kepala Dinas PPAPP DKI Jakarta, Iin Mutmainnah, memaparkan bahwa Jakarta Timur mencatatkan 541 kasus, disusul Jakarta Selatan dengan 441 kasus, dan Jakarta Utara sebanyak 411 kasus. Secara keseluruhan, korban didominasi oleh perempuan dewasa sebanyak 1.004 orang, diikuti anak perempuan 809 orang, dan anak laki-laki 369 orang.

"Jenis kekerasan yang paling mendominasi adalah kekerasan psikis sebanyak 1.059 kasus, disusul kekerasan seksual dengan 901 kasus, dan kekerasan fisik sebanyak 894 kasus," ungkap Iin dalam keterangannya, Rabu (17/12).

Selain itu, tercatat pula kasus eksploitasi sebanyak 109 insiden dan penelantaran 72 kasus. Tingginya angka ini menunjukkan tantangan besar bagi Pemprov DKI Jakarta dalam memperkuat sistem mitigasi dan pendampingan korban. 

Dinas PPAPP terus berkoordinasi dengan lintas instansi untuk memastikan ketersediaan layanan pengaduan yang mudah diakses oleh seluruh warga hingga tingkat kelurahan. (Ant/P-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Eksa
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik