Headline
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Kumpulan Berita DPR RI
POLDA Metro Jaya berencana memeriksa mantan pemain Timnas Indonesia Bambang Pamungkas terkait laporan dugaan penelantaran anak yang dilayangkan mantan istrinya, Amalia Fujiawati. Pemeriksaan terhadap eks pemain Persija Jakarta itu dijadwalkan pada pekan depan.
"Terkait dengan kasus penelantaran anak yang dilaporkan mantan istri Bepe kasusnya masih dalam pemeriksaan. Bepe juga akan diagendakan pemanggilan pemeriksaan yang akan dilakukan minggu depan," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Selasa (4/1).
Sebelumnya, Amalia Fujiawati telah menjalani pemeriksaan terkait kasus dugaan penelantaran anak yang dilayangkannya. Amalia dicecar kurang lebih dengan 20 pertanyaan. "Pemeriksaan berjalan lancar, kurang lebih ada 20 pertanyaan," kata Kuasa Hukum Amalia Pujiwati, Wati Ali Nurdin, di Polda Metro Jaya, Kamis (16/12).
Amalia mengaku hanya menuntut pengakuan dari Bambang Pamungkas kepada anaknya. Jika memang terbukti anak dari Amalia merupakan buah hati dari Bepe, pihaknya penuntut meminta pemenuhan hak nafkahnya.
Amalia mengaku anaknya dari Bepe telah berusia 2,5 tahun dan enam bulan. Dalam satu tahun terakhir kedua anaknya tidak berjumpa dengan bapak kandungnya. Atas pelaporan tersebut, Bepe bakal disangkakan Pasal 76 B juncto pasal 77 B UU Perlindungan Anak dengan ancaman hukum 5 tahun penjara denda Rp100 juta.
Adapun anak pertama legenda Bambang Pamungkas, Jane Abell, 21, telah diperiksa oleh penyidik Polda Metro Jaya, Senin (3/1). Jane diperiksa penyidik hingga pukul 13.00 WIB. Ia menyebut materi pemeriksaan terkait dengan menjelaskan kebenaran pernikahan antara ayahnya dengan mantan istri siri, Amalia Fujiawati. "Membenarkan ada anak Anjani dan adik cowok. Sekitar itu saja," ujar Jane di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin (3/1).
Baca juga: Anak dari Istri Pertama Legenda Persija Bambang Pamungkas Diperiksa
Adapun Jane Abell datangi Polda Metro Jaya sebagai saksi pelapor. Jane merupakan anak pertama dari istri pertama Bambang Pamungkas. (OL-14)
POLDA Metro Jaya mengungkapkan alasan di balik keputusan keluarga selebgram Lula Lahfah yang menolak prosedur autopsi terhadap jenazah almarhumah.
Informasi pemeriksaan ini juga disampaikan Barisan Pembela Roy Suryo, Rismon Hasiholan Sianipar, dan Tifauziah Tyassuma (Bala RRT) dalam sebuah pamflet.
Polda Metro Jaya membeberkan kronologi awal ditemukannya selebgram Lula Lahfah meninggal dunia di apartemennya di Kebayoran Baru. Polisi memastikan tidak ada tanda kekerasan.
Ia menyebutkan pihaknya akan mendalami beberapa hal termasuk kesehatan Lula sebelum ditemukan meninggal dunia.
Peredaran narkotika jaringan internasional berhasil digagalkan Polda Metro Jaya bersama Bea Cukai, di Apartemen Green Bay Pluit.
Kepergian Lula Lahfah di usia 26 tahun meninggalkan duka mendalam. Reza Arap mengungkapkan kesedihannya lewat cuitan singkat yang viral dan menyayat hati.
kasus yang menimpa Hogi Minaya di Sleman, Yogyakarta serta arogansi terhadap penjual es gabus menunjukkan polisi tidak lagi menghayati perannya sebagai pelayan masyarakat.
KASUS Hogi Minaya di Sleman, Yogyakarta, serta perlakuan intimidatif terhadap penjual es gabus karena pemahaman keliru jiwa korsa di tubuh kepolisian  dianggap pemicu arogansi aparat.
Demi keselamatan para siswa, anggota kepolisian turun langsung ke sungai dan menggendong anak-anak satu per satu agar dapat menyeberang dengan aman.
Mantan Kapolda Kalimantan Timur ini merujuk pada Pasal 34 UU Nomor 1 Tahun 2023 (KUHP Baru) yang mengatur tentang alasan pembenar.
Ia menegaskan pembelaan tidak hanya melindungi keanggotaan tubuh ataupun nyawa, melainkan barang milik pribadi masuk pada kategori pembelaan terpaksa tersebut.
KEPALA Dinas Penerangan TNI AD menyatakan bahwa kasus viral penjual es kue yang diduga menggunakan bahan spons atau gabus di Kemayoran, Jakarta Pusat, merupakan kesalahpahaman.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved