Stok Oksigen RS di Jakarta Cukup 3-4 Hari ke Depan

Hilda Julaika
15/7/2021 17:34
Stok Oksigen RS di Jakarta Cukup 3-4 Hari ke Depan
Ilustrasi petugas menurunkan tabung oksigen dari truk.(Antara)

WAKIL Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria meninjau beberapa rumah sakit (RS) di wilayah Jakarta. Menurutnya, ketersediaan oksigen di sejumlah rumah sakit masih cukup hingga 3-4 hari ke depan.

“Kebutuhan oksigen di rumah sakit bisa dipenuhi. Saya cek ke beberapa rumah sakit, stoknya cukup bisa beberapa hari. Ada yang bilang 3-4 hari,” kata Ariza, sapaan akrabnya, Kamis (15/7).

Pihaknya pun mengakui terjadi lonjakan kebutuhan oksigen medis sekitar dua pekan lalu, termasuk di rumah sakit. Pemprov DKI dikatakannya sempat kewalahan terkait suplai oksigen. Namun, persoalan itu sudah bisa diatasi.

Baca juga: Pemakaman Covid-19 Penuh, TPU Rorotan akan Tambah 10 Ha Lahan

“Sejak awal hingga hari ini, insyaallah tidak ada pasien covid-19 yang meninggal karena kekurangan oksigen. Insyaallah mudah-mudahan tidak ada,” pungkasnya.

Hingga saat ini, Pemprov DKI sudah menlakukan beberapa terobosan terkait kebutuhan oksigen. Seperti, Posko Pengisian Oksigen di Monas yang menjadi tempat transit untuk membagikan oksigen ke rumah sakit yang ada di Jakarta.

Baca juga: Pemprov DKI Terima 1,2 Juta Permohonan STRP, 408 Ribu Ditolak

Ariza juga meminta tidak ada bentuk penimbunan oksigen. Pasalnya, saat ini ketersediaan oksigen sedang terbatas. Pihaknya memastikan oknum penimbun oksigen akan ditindak tegas.

“Terlebih lagi, jangan sampai ada usaha atau orang yang mengambil keuntungan dengan menimbun oksigen. Lalu, dijual lagi dengan harga berkali lipat. Seperti ini, akan kami tindak setegas-tegasnya,” pungkas Ariza.

Menurutnya, praktik menimbun atau memborong oksigen dapat menimbulkan masalah besar. Bahkan, yang terparah mengancam keselamatan pasien covid-19 yang membutuhkan oksigen.(OL-11)
 

 

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya