Senin 31 Mei 2021, 18:45 WIB

MRT Fase 2 Janjikan Pintu Masuk Menyatu dengan Mal

Putri Anisa Yuliani | Megapolitan
MRT Fase 2 Janjikan Pintu Masuk Menyatu dengan Mal

MI/ANDRI WIDIYANTO
Pembangunan MRT Jakarta fase 2 CP-201 Stasiun Bundaran Hotel Indonesia-Simpang Harmoni

 

DIREKTUR Utama PT MRT Jakarta William Sabandar menjanjikan bahwa nantinya MRT Jakarta Fase 2 Bundaran HI-Kota akan memiliki keunikan tersendiri dan berbeda dengan MRT Fase 1 Lebal Bulus-Bundaran HI.

Salah satu keunikannya adalah pintu masuk yang direncanakan akan terintegrasi dengan bangunan-bangunan di sekitar rutenya termasuk dengan pusat perbelanjaan.

Menurut dia, untuk mengupayakan hal ini, PT MRT Jakarta sudah bersurat dengan para pengelola gedung-gedung di sepanjang rute Bundaran HI-Kota.

"Yang beda Fase 2 ini semuanya bawah tanah dan akan terintegrasi dengan pembangunan kawasan di sekitar. Seperti mall. Itu nanti 'entrance' di Fase 1 masih ada di luar. Kita integrasi agar 'entrance' ada di dalam mall/bangunan supaya ada manfaat," jelas William dalam Forum Jurnalis Mei 2021 di Monas, Senin (31/5).

Baca juga: Artefak Cina Kuno Ditemukan saat Pembangunan MRT Fase 2

Ia berencana membentuk asosiasi para pengelola gedung, pedagang, dan pengusaha di sekitar kawasan rute Bundaran HI-Kota. Tujuannya adalah mengajak para stakeholder tersebut untuk dapat memanfaatkan peningkatan nilai propertinya sebagai dampak positif pembangunan MRT Fase 2.

"Ini kawasan macet. Nanti pas sudah jadi akan jadi kondisi yang tertara rapih, integrasi lengkap dan interaksinya dengan bangunan di sekitarnya berjalan baik. Ini beda dengan Fase 1. Di Fase 1 kita lakukan itu setelah jadi," tukasnya.

"Sehingga MRT menjadi bagian dari inisiatif memperbaiki kawasan menjadi lebih baik. Kawasan ini punya nilai ekonomi, budaya, dan sejarahnya tinggi," imbuhnya.

Saat ini stasiun MRT yang memiliki pintu masuk terintegrasi dengan gedung baru ada di Stasiun Blok M yakni dengan pusat perbelanjaan Blok M Plaza.

MRT Fase 2A Bundaran HI-Kota dibagi dalam segmen. Segmen 1 adalah Bundaran HI-Harmoni yang memiliki tiga stasiun yakni Stasiun Thamrin, Stasiun Monas, dan Stasiun Harmoni. Segmen 1 hingga Monas ditargetkan beroperasi pada April 2025. Segmen 2 memiliki empat stasiun yakni Stasiun Mangga Besar, Stasiun Sawah Besar, Stasiun Glodok, dan Stasiun Kota dan ditargetkan beroperasi pada Agustus 2027. (OL-4)

Baca Juga

Ist

Ketua Umum SNNU Masuk Bursa Cagub DKI 2024 di Klaster Tokoh Muda

👤Media Indonesia 🕔Kamis 01 Juni 2023, 17:22 WIB
Untuk simulasi tokoh muda, dari simulasi tujuh nama sebagai kandidat cagub DKI Jakarta, Gibran Rakabuming Raka (32,0%) menduduki di urutan...
MI/Nadif

Polda Metro Kembali Menangkap Dua Penipu Tiket Konser Coldplay di Sulsel

👤Khoerun Nadif Rahmat 🕔Kamis 01 Juni 2023, 16:13 WIB
Dua pelaku tersebut ditangkap di daerah Sidenreng Rappang atau Sidrap, Sulawesi Selatan (Sulsel) pada Kamis (1/6) sekira pukul 03.00...
PT KAI Daop 1

32 Ribu Penumpang Kereta Api Berangkat Dari Stasiun Pasar Senen dan Gambir

👤Thalatie K Yani 🕔Kamis 01 Juni 2023, 12:40 WIB
Sebanyak 18 ribu penumpang berangkat dari Stasiun Pasar Senen dan 14 ribu penumpang dari Stasiun...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

Berita Terkini

Selengkapnya

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya