Headline
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
Kumpulan Berita DPR RI
DIREKTUR Utama PT Pembangunan Jaya Ancol Teuku Sahir Syahali menyebut pihaknya belum akan melaksanakan proyek reklamasi Ancol dalam waktu dekat.
Sebabnya saat ini pendapatan BUMD DKI itu turun drastis akibat terhantam wabah covid-19. Seperti diketahui, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memberlakukan pembatasan ekstrem pada pertengahan Maret saat wabah covid-19 mulai melanda Ibu Kota.
Seluruh tempat wisata harus tutup untuk mencegah penularan wabah diikuti dengan penetapan PSBB yang pertama pada 9 April. Pada masa PSBB Transisi pun, tempat wisata hanya boleh menampung 50% pengunjung dan dibuka sejak 20 Juni.
"Untuk perluasan Ancol kami masih tunda karena 'cash flow' kami masih berat," kata Syahali dalam paparan publik PT Pembangunan Jaya Ancol yang dilakukan melalui diskusi virtual, Senin (24/8).
Syahali menyebut Juni tahun ini Ancol hanya meraup pendapatan Rp146 miliar. Sementara total sejak Januari hingga Juni tahun ini Ancol meraih pendapatan Rp3,3 triliun. Jumlah ini turun 58% dibandingkan pendapatan pada periode yang sama tahun lalu yang mencapai Rp7,7 triliun.
Baca juga: Pengamat: DPRD Harus Dorong Gubernur Batalkan Reklamasi Ancol
Menurutnya, perluasan yang akan dilakukan dengan metode reklamasi itu baru akan dilakukan saat keuangan perusahaan stabil dan meraup untung serta saat seluruh proses perizinan dan kewajiban yang disyaratkan dalam Keputusan Gubernur No 237 tahun 2020 terpenuhi.
"Kita akan melakukan itu kalau sudah siap dan seluruh proses perizinan serta kewajiban kita selesai," ujarnya.
Saat ini PT Pembangunan Jaya Ancol menyebut sedang melakukan proses perizinan dan melakukan berbagai kajian yang disyaratkan untuk melakukan reklamasi.
"Seperti amdal. Kami sedang memprosesnya. Mudah-mudahan bisa segera selesai," tandasnya.(OL-4)
Prabowo Subianto dan Anies Baswedan dinilai masih menjadi dua figur utama yang sulit tergeser dalam bursa calon presiden pada Pilpres 2029.
Sebelumnya, ormas Gerakan Rakyat resmi mendeklarasikan tahun ini akan menjadi partai politik ingin Anies Baswedan menjadi Presiden Republik Indonesia.
WAKIL Ketua Umum Partai NasDem Saan Mustopa merespons langkah Partai Gerakan Rakyat yang mengusung Anies Baswedan menjadi calon presiden pada Pilpres 2029.
MANTAN Wakil Presiden Jusuf Kalla, Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo hadir dalam pengukuhan guru besar,Prof. Zainal Arifin Mochtar dan pidatonya soal demokrasi
Founder Gerakan Turun Tangan, Anies Baswedan, menyampaikan gagasan dan pemikirannya di depan seribuan anak muda dalam gelaran Turun Tangan Festival 2025.
Diketahui Anies sebelumnya dalam acara Dialog Kebangsaan di Padang menyatakan bahwa negara tidak boleh salah fokus pada proyek mercusuar yang membebani rakyat.
BNN meminta masyarakat tidak ragu melaporkan indikasi peredaran gelap dan penyalahgunaan narkotika usai penggerebekan lab narkotika di Ancol.
BNN masih memburu tiga orang, termasuk dua WNA China, terkait laboratorium narkotika liquid vape dan happy water di apartemen Ancol, Jakarta Utara.
Badan Narkotika Nasional (BNN) menggerebek laboratorium narkotika liquid vape dan happy water di apartemen Ancol. Empat tersangka jaringan internasional ditangkap.
Hingga Kamis (1/1) pukul 10.00 WIB, sebanyak 16.250 orang tercatat telah memasuki kawasan wisata Ancol.
PT Taman Impian Jaya Ancol (TIJA) Tbk mencatat total kunjungan wisatawan ke kawasan Ancol mencapai 43.500 orang pada libur Hari Raya Natal 2025, Kamis (25/12).
Pemprov DKI tetap berkomitmen menuntaskan seluruh bagian yang masuk dalam kewenangan daerah.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved