Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
ANGGOTA Komisi III DPR RI dari Fraksi Partai NasDem Eva Yuliana mengapresiasi keputusan Kapolri Jenderal Idham Azis terkait mutasi jabatan di lingkungan Polri.
Menurut Eva, mutasi jabatan di lingkungan kepolisian merupakan salah satu cara penyegaran dan peningkatan kualitas organisasi.
"Di tengah pandemi virus korona atua covid-19, Polri mampu melaksanakan mutasi untuk peningkatan kualitas organisasi, syukur alhamdulillah," tutur Eva di Jakarta, Jumat (1/5).
Baca juga: Sejumlah Pejabat Polri Dirotasi, Boy Rafli Jadi Kepala BNPT
Sebelumnya diberitakan, Kapolri Jenderal Idham Azis merotasi beberapa perwira tinggi, yakni pada jabatan Irwasum Polri, Kepala BNPT, Kabaintelkam, hingga 9 kapolda.
Sementara, kesembilan jabatan Kapolda yang diganti adalah Kapolda Jawa Tengah (Jateng), Kapolda Jatim, Kapolda Banten, Kapolda Bengkulu, Kapolda Kepulauan Riau (Kepri), Kapolda Sumatera Selatan (Sumsel), Kapolda Kalimantan Tengah (Kalteng), Kapolda Kalimantan Selatan (Kalsel), dan Kapolda NTB.
Secara khusus Eva juga mengapresiasi kinerja Irjen Rycko Amelza Dahniel sebagai Kapolda Jawa Tengah yang akan dijabat Brigjen Ahmad Luthfi.
"Di kepemimpinan Bapak Rycko, Jawa Tengah menjadi provinsi yang memiliki tingkat kejahatan terendah se-Indonesia, sebuah prestasi yang luar biasa. Semoga prestasi ini berlanjut di posisi barunya sebagai KabaIntelkam Polri," Lanjut Eva.
Eva juga memberikan selamat kepada Kapolda Jateng yang baru Achmad Luthfi dan Wakapolda Jateng yang baru, Brigjen Abiyoso Seno Aji.
"Saya mengucapkan selamat kepada Bapak Luthfi, dalam jangka pendek tantangan terbesar adalah membantu pemerintah dalam menerapkan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) di masa pandemi covid-19. Saya dan komisi III DPR RI sebagai mitra siap berjalan beriringan demi terciptanya rasa aman dan nyaman di Jawa Tengah," tutup politisi asal Solo tersebut. (X-15)
Mandat Reformasi 1998 tidak pernah mengamanatkan pemindahan posisi institusional Polri dari bawah Presiden.
Momentum kebangkitan Putri di awal tahun ini bertepatan dengan apresiasi yang diterimanya dari instansi Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri).
Yusril Ihza Mahendra, mengungkapkan ada wacana soal penempatan Polri di bawah naungan kementerian
Pengamat kepolisian Bambang Rukminto menyoroti kasus Bripda Muhammad Rio, mantan personel Satuan Brimob Polda Aceh, yang diketahui bergabung dengan pasukan tentara bayaran di Rusia
Desersi adalah tindakan meninggalkan tugas atau dinas tanpa izin pimpinan dalam jangka waktu tertentu dengan maksud untuk tidak kembali lagi.
WACANA penempatan Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) di bawah kementerian kembali mencuat ke ruang publik.
Pengamat Sebut Polri Perlu Fokus pada Penguatan Reformasi Internal
Menurut Sigit, di Aceh Tamiang sendiri ada 38 sekolah yang dilakukan pembersihan.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meminta anggota Polri tidak baper dan merespons cepat aduan masyarakat agar stigma no viral no justice tidak berulang.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyampaikan permohonan maaf karena kinerja Polri dinilai masih jauh dari kesempurnaan dalam Rilis Akhir Tahun 2025.
Kapolri Listyo Sigit Prabowo menegaskan bahwa Markas Besar Polri tidak memberikan izin penyelenggaraan pesta kembang api pada malam pergantian Tahun Baru 2026.
Menurutnya, pengabdian Banser tidak hanya berhenti pada aspek keamanan, tetapi juga kemanusiaan, solidaritas sosial, dan pelayanan publik.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved