Headline

BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.

Polda Metro Latih Anggota Tangani Jenazah Covid-19

Tri Subarkah
08/4/2020 21:50
Polda Metro Latih Anggota Tangani Jenazah Covid-19
Petugas pemakaman jenazah covid-19(Antara)

Sebanyak 50 personel Polda Metro Jaya diberita pelatihan pemulasaran jenazah korban covid-19 oleh Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi DKI Jakarta pada Rabu (8/4). Menurut Kepala Bidang Hubungan Masyarkat PMJ Kombes Yusri Yunus, mereka merupakan anggota Direktorat Samapta.

"Ditsamapta Polda Metro Jaya menggelar kegiatan pelatihan pemulasaran jenazah covid-19 yang dilaksanakan bersama Dinkes Provinsi DKI Jaya dengan instruktur dr. Murni bersama tim," terang Yusri dalam keterangan tertulisnya, Rabu (8/4).

Yusri juga menjelaskan bahwa nantinya para personel Distamapta tersebut akan bergabung dengan tim khusus untuk membantu Dinkes DKI Jakarta.

Ia berharap ke depan perwakilan dari setiap Polres di wilayah hukum Polda Metro Jaya juga diberikan pelatihan yang sama.

"Itu nanti yang jadi tim khusus untuk pengamanan pada saat pemakaman dan pemulasaran jenazah korban covid-19," ujar Yusri.

Baca juga: AJI Kecam Anies Baswedan masih Gelar Jumpa Pers

Tim ini juga, imbuh Yusri, yang apabila ada laporan dugaan korban covid-19 di tempat umum akan menangani dengan cepat mengantar ke rumah sakit rujukan.

Selain diberi pelatihan pemulasaran jenazah, Yusri mengatakan bahwa anggota Ditsamapta PMJ juga mengamankan pemakaman korban covid-19.

ada hari ini, imbuhnya, dilakukan pengamanan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Tegal Alur dan Pondok Rangon. "Anggota Ditsamapta melaksanakan pengamanan dan pemakaman serta mengimbau pihak yang ingin mendekati jenazah," pungkasnya. (OL-14)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Bude
Berita Lainnya