Headline

Setelah menjadi ketua RT, Kartinus melakukan terobosan dengan pelayanan berbasis digital.

Fokus

F-35 dan F-16 menjatuhkan sekitar 85 ribu ton bom di Palestina.

Gaya Hidup Sehat Juga Buat Kulit Anda Jadi Sehat

Basuki Eka Purnama
05/8/2024 11:34
Gaya Hidup Sehat Juga Buat Kulit Anda Jadi Sehat
Ilustrasi(Freepik)

DOKTER spesialis kulit Litya Ayu menekankan pentingnya penerapan gaya hidup sehat dalam upaya untuk menjaga kesehatan tubuh secara keseluruhan, termasuk kesehatan kulit.

"Untuk mencapai kesehatan yang optimal, kita harus menjaga gaya hidup dengan baik. Hidup harus dijaga dengan olahraga, istirahat yang cukup, dan nutrisi," kata dokter spesialis kulit dari Senopati Skin Center itu dalam sebuah acara bincang-bincang, Minggu (4/8)

Selain itu, menurut dia, asupan antioksidan juga diperlukan untuk mencapai kondisi kesehatan optimal.

Baca juga : Ini Rahasia Makanan yang Bikin Kamu Awet Muda, Wajib Dicoba!

"Kita butuh antioksidan untuk melawan radikal bebas," katanya.

Ia menjelaskan bahwa antioksidan berperan penting dalam melawan radikal bebas yang dapat merusak tubuh.

Radikal bebas dapat berasal dari berbagai sumber, seperti sinar matahari, polusi, stres, dan makanan yang tidak sehat.

Baca juga : 11 Manfaat Luar Biasa dan Resep Minuman Segar dari Bunga Telang

"Antioksidan adalah zat yang berfungsi untuk mencegah kerusakan akibat radikal bebas. Meski tubuh kita sudah memiliki mekanisme pertahanan
alami, kondisi saat ini menuntut kita untuk menambah asupan antioksidan dari luar," kata Litya.

Menurut dia, antioksidan dapat membantu menjaga kesehatan dan kelembapan kulit, memudarkan bintik hitam pada kulit, mengurangi risiko kanker kulit, dan mengurangi peradangan kulit, termasuk yang disebabkan oleh jerawat.

Litya mengemukakan pentingnya penerapan pendekatan holistik dalam upaya menjaga kesehatan tubuh secara keseluruhan.

Baca juga : Perawatan Kulit dengan Antioksidan Bantu Cegah Dampak Buruk Polusi

"Stres harus dikelola dengan baik, tidak hanya melalui suplemen dan vitamin, tetapi juga dengan menerapkan gaya hidup sehat. Olahraga dapat membantu mengurangi stres, begitu pula dengan pola makan yang bersih dan istirahat yang cukup," ujarnya.

Aktris dan pemengaruh Wulan Guritno mengatakan kesehatan tubuh dan kulitnya menjadi lebih baik berkat gaya hidup sehat.

"Aku sudah mengganti pola makan, rutin berolahraga, dan berusaha tidur cukup di waktu yang tepat," kata Wulan mengenai upayanya menerapkan pola hidup sehat.

Baca juga : Kulit Kering Tanda Ketidakseimbangan Antioksidan dan Radikal Bebas

Di samping itu, menurut dia, mengonsumsi suplemen antioksidan juga dapat membantu menjaga kesehatan kulit dan mencegah penuaan.

Wulan merasa kesehatan kulitnya membaik setelah beberapa bulan mengonsumsi produk suplemen antioksidan yang mengandung astaxanthin.

"Biasanya kulitku berminyak dan gampang berjerawat, tapi sekarang mulai berkurang. Selama memakai antioksidan, kulitku tidak kering, malah jadi lembap dan kenyal," pungkas Wulan. (Ant/Z-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya