Headline
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Kumpulan Berita DPR RI
JURU Bicara Kantor Urusan Taiwan Tiongkok mengatakan bahwa Tiongkok akan membuat orang-orang yang mendukung kemerdekaan Taiwan bertanggung jawab secara pidana seumur hidup, di tengah meningkatnya ketegangan antara Beijing dan Taipei.
Pada Jumat (6/11), Kantor Urusan Taiwan di Beijing memperingatkan bahwa daratan akan mengejar tanggung jawab pidana untuk kemerdekaan Taiwan sesuai dengan hukum, agar berlaku seumur hidup.
Hal ini adalah pertama kalinya Tiongkok secara konkret menyatakan hukuman bagi orang-orang yang dianggap pro-kemerdekaan Taiwan.
Tiongkok mengklaim Taiwan sebagai wilayahnya – akan direbut suatu hari, dengan paksa jika perlu – dan telah mengintensifkan upaya dalam beberapa tahun terakhir untuk mengisolasi pulau yang memiliki pemerintahan sendiri itu di panggung internasional.
Pada Jumat (6/11), kantor tersebut menyebut Perdana Menteri Taiwan Su Tseng-chang, Ketua Parlemen You Si-kun dan Menteri Luar Negeri Joseph Wu sebagai orang-orang yang "keras kepala pro-kemerdekaan Taiwan", dan mengumumkan untuk pertama kalinya telah menyusun daftar orang-orang yang termasuk dalam kategori tersebut.
Dalam sebuah pernyataan pada Jumat, Juru Bicara Zhu Fenglian mengatakan Tiongkok akan memberlakukan hukuman pada orang-orang yang masuk dalam daftar tersebut, dengan tidak membiarkan mereka memasuki daratan dan Daerah Administratif Khusus Tiongkok di Hong Kong dan Makau.
Orang-orang yang masuk daftar hitam itu, katanya lebih lanjut, tidak akan diizinkan untuk bekerja sama dengan entitas atau orang-orang dari daratan, juga perusahaan atau entitas yang mendanai mereka tidak akan diizinkan untuk mengambil untung dari daratan.
Politisi Taiwan sebagian mengandalkan sumbangan dari perusahaan untuk mendanai kampanye pemilihan mereka. Banyak perusahaan Taiwan memperoleh keuntungan dari melakukan bisnis dengan daratan. Puluhan ribu orang Taiwan saat ini bekerja di daratan.
Tiongkok, kata Zhu, juga akan mengambil tindakan lain yang diperlukan terhadap orang-orang tersebut.
Dia mengatakan pesan yang ingin dikirim Tiongkok kepada pendukung kemerdekaan Taiwan adalah: "Mereka yang melupakan leluhur mereka, mengkhianati tanah air dan memecah belah negara, tidak akan pernah berakhir dengan baik dan akan ditolak oleh rakyat dan dihakimi oleh sejarah". (Al Jazeera/Nur/OL-09)
PEMERINTAH Tiongkok mengeksekusi 11 terpidana, termasuk anggota keluarga Ming, yang terlibat jaringan penipuan telekomunikasi lintas negara serta pembunuhan berencana di Myanmar.
PM Kanada Mark Carney membantah klaim Gedung Putih bahwa dirinya menarik kembali kritik terhadap Trump. Simak polemik tarif 100% dan perdagangan dengan Tiongkok.
Skandal besar guncang Tiongkok. Jenderal Zhang Youxia diduga bocorkan rahasia nuklir ke AS dan terlibat korupsi.
Ketegangan AS-Kanada memuncak. Donald Trump mengancam tarif impor 100% setelah PM Carney menyepakati kemitraan strategis dengan Tiongkok.
Peneliti Tiongkok melalui misi Chang’e 6 mengungkap mengapa sisi jauh Bulan berbeda dengan sisi dekat. Temuan isotop kalium berikan bukti hantaman purba.
Tiongkok membidik target ekonomi 4,5-5% pada 2026. Fokus beralih ke kualitas pertumbuhan dan stabilitas domestik guna menghindari stagnasi jangka panjang ala Jepang.
Pada babak 32 besar, Fajar/Fikri mengandaskan perlawanan ganda Taiwan Chen Zhi Ray/Lin Yu Chieh lewat dua gim langsung 21-16, 21-10.
Amerika Serikat sepakat menurunkan tarif impor barang Taiwan menjadi 15% sebagai imbalan investasi semikonduktor senilai US$250 miliar untuk kemandirian teknologi.
Asus tidak akan merilis ponsel terbaru sepanjang tahun 2026. Menjadikan Zenfone 12 Ultra bakal menjadi ponsel terakhir yang dikeluarkan perusahaan teknologi asal Taiwan itu.
AS mendesak Tiongkok hentikan tekanan militer terhadap Taiwan setelah latihan "Justice Mission 2025". Presiden Trump pilih pendekatan lunak demi kesepakatan dagang.
TIONGKOK menggelar latihan militer berskala besar di sekitar Taiwan yang menyimulasikan penguasaan serta pemblokadean wilayah-wilayah strategis di pulau tersebut, Senin (29/12).
Gempa bumi berkekuatan magnitudo 7,0 mengguncang wilayah perairan sekitar 32 kilometer dari Kota Yilan di pesisir timur laut Taiwan pada Sabtu (27/12)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved