Headline
. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.
. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.
Penurunan permukaan tanah di Jakarta terus menjadi ancaman serius.
PRESIDEN Joko Widodo atau Jokowi menyoroti kasus perundungan yang terjadi belakangan ini. Sekolah, ujarnya, seharusnya menjadi tempat yang aman bagi para siswa. Hal itu disampaikan presiden saat menghadiri Kongres ke-23 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) di Jakarta, Sabtu (2/3).
“Saya betul-betul khawatir akhir-akhir ini terjadinya kasus bullying (perundungan), terjadinya, kasus kekerasan, kasus pelecehan yang bahkan memakan korban jiwa, ini tidak boleh terjadi lagi,” ujar presiden.
“Sekolah harus menjadi safe house, harus menjadi rumah aman bagi siswa-siswa kita untuk belajar untuk bertanya, untuk berkreasi, untuk bermain, untuk bersosialisasi, jangan sampai ada siswa yang ketakutan di sekolah. Jangan sampai ada siswa yang tertekan dan tidak betah di sekolah, “ imbuhnya.
Baca juga : Guru harus Kenali Murid yang Jadi Korban Perundungan
Pada para pendidik dan guru, presiden menaruh harapan agar sekolah bisa menjadi lingkungan yang aman bagi anak-anak. Pada kesempatan itu, presiden juga menekankan pentingnya pencegahan dan mengutamakan hak-hak korban perundungan. Ia minta jangan ada kasus perundungan yang ditutup-tutupi.
“Jangans sampai kasus bullying ditutupi-tutupi, biasanya kasus bullying ini ditutup-tutupi untuk melindungi nama baik sekolah, saya kira yang baik adalah menyelesakan dan memperbaiki,” tegasnya.
Presiden kembali menyinggung bahwa Indonesia memiliki kesempatan emas untuk menjadi negara maju dan keluar dari jebakan negara berpendapatan menengah. Ia meminta agar kesempatan bonus demografi di Indonesia bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya.
Baca juga : Guru Diingatkan Agar Lebih Perhatikan Tindakan Perundungan di Sekolah
“Ketika kita mendapatkan bonus demografi di mana salah satu kuncinya adalah kualitas dan produkifita generasi muda kita,” ucap presiden.
Presiden mengatakan para guru punya peran penting dalam mendidik sumber daya manusia, membekali paa siswa dengan beragam ilmu pengetahuan dan budi pekerti. Hal itu, ujarnya, juga harus dibarengi dengan lingkungan sekolah yang aman bagi anak.
“Karena lingkungan skolah yang aman, lingkungan sekolah yang nyaman akan sangat penting untuk mencetak siswa siswa unggul. Sekali lagi amat sangat penting,” tegas presiden.
Dalam acara itu hadir Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, dan Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono serta Ketua Umum PGRI Unifah Rosyidi. (H-2)
Pahami materi bullying: pengertian, jenis, penyebab, dan cara mengatasinya. Edukasi lengkap untuk cegah bullying di sekolah dan lingkungan.
Respons yang cepat dan deteksi dini dapat minimalisir dampak lebih buruk dari perilaku bullying, baik bagi korban, dan juga yang melakukan bullying.
Film Rumah Untuk Alie akan tayang mulai 17 April 2025 di biskop.
KETUA Komnas Perlindungan Anak, Agustinus Sirait menyebut tindak kekerasan anak terus bertambah. Bahkan catatan di tahun 2024, meningkat 34 persen dibandingkan tahun sebelumnya.
Melalui ToT Program Tagar Ayo Balas Baik, diharapkan lahir 20 fasilitator baru yang siap menjadi agen perubahan dalam mengampanyekan budaya antikekerasan di dunia pendidikan.
PENGURUS Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) akan menggelar Kongres Keluarga Maslahat Nahdlatul Ulama pada 31 Januari - 2 Februari 2025.
Dengan peningkatan kebijakan yang tepat, Indonesia dapat terus meningkatkan angka partisipasi sekolah.
Usaha pencegahan anak putus sekolah semestinya dilakukan dengan memperhatikan sejumlah aturan yang ada dan memperhatikan efektivitas pada kondisi belajar anak dan kondisi kerja guru.
GUBERNUR Jawa Barat (Jabar) Dedy Mulyadi mengeluarkan keputusan yakni memperbolehkan jumlah siswa dalam satu kelas mencapai hingga 50 siswa. Itu menuai respons dari kepala sekolah
Dari 224.925 calon siswa baru yang lolos SPMB tahun 2025 sebanyak 221.319 calon siswa melakukan daftar ulang.
Bertepatan dengan hari jadi, Bonvie meluncurkan program sosial bertajuk “Tumbuh Bersama Bonvie”.
Visi dan misi yang jelas dari SMA Labschool Kebayoran ini, tambahnya semakin kuat dan jelas dengan didukung kepemimpinan yang efektif dalam mencapai keberhasilan sekolah.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved