Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
DOKTER gigi Ary Agustanti menjelaskan bahwa beberapa kondisi dan kebiasaan tertentu dapat memicu munculnya bau mulut saat berpuasa, salah satunya yaitu kurang minum air sehingga mulut menjadi kering dan cenderung lebih asam.
"Makanya kalau bulan puasa sangat penting untuk menjaga hidrasi, kita cukup minum pada saat sahur dan buka puasa," kata dokter lulusan Universitas Indonesia (UI) itu di Jakarta, Selasa (21/3).
Selain itu, pembersihan gigi yang tidak optimal juga bisa memicu bau mulut, kata Ary.
Baca juga: Pasien Stroke Diingatkan Batasi Makanan Berlemak Tinggi Saat Buka Puasa
Hal itu terjadi karena plak atau karang yang berasal dari sisa makanan yang menumpuk hingga akhirnya berkembang menjadi bakteri penyebab bau mulut.
Bau mulut tidak sedap dapat diperparah bila ada infeksi yang dibiarkan, termasuk gigi berlubang dengan sisa makanan yang dibiarkan menempel di celah gigi dalam durasi yang cukup lama.
Kondisi mulut yang kering dan adanya karang gigi dapat memudahkan terjadinya radang gusi. Selain itu, gigi yang sudah berlubang bisa menjadi semakin berlubang karena kondisi mulut yang kering dan asam.
Baca juga: Tips Merawat Wajah agar Tetap Glowing saat Puasa
Dokter gigi spesialis prostodonsia Inge Paramitha menambahkan kebiasaan merokok juga dapat berujung pada kondisi bau mulut yang tidak sedap sebab asap rokok dapat menimbulkan rongga mulut kering dan lebih asam.
Selain itu, rokok juga mengandung nikotin dan tar yang bisa memudahkan pembentukan karang gigi.
"Sebetulnya rokok itu selain nggak baik untuk kesehatan, buat mulut itu nggak baik. Karena asap rokok yang dihisap itu kan, pertama, panas jadi rongga mulutnya kering. Kedua, karena kandungan di dalam rokok itu kan ada nikotin dan tar yang akan stay di gigi," kata Inge.
Semua jenis makanan, terutama makanan yang berbau tajam, memiliki potensi menimbulkan bau mulut. Akan tetapi, kata Inge, ini bisa dicegah selama seseorang tetap menjaga kebersihan gigi dan mulut selama berpuasa.
"Yang paling penting itu sebenarnya bukan menghindari makanan tapi menjaga kebersihan mulut sama konsumsi air putih yang cukup," ujar dia.
Oleh sebab itu, sikat gigi yang dilakukan secara tepat perlu dilakukan sehingga sisa makanan di celah-celah gigi dapat hilang sepenuhnya. Adapun waktu wajib yang dianjurkan untuk sikat gigi pada bulan Ramadan yaitu sebelum tidur dan setelah makan sahur.
Inge mengingatkan takaran pasta gigi yang dioleskan di atas permukaan sikat hanya diperlukan sebanyak 'sebiji jagung' sehingga busa yang dihasilkan tidak terlalu banyak.
Setelah menyikat gigi, sisa busa dari pasta gigi cukup dibuang atau diludahkan. Kemudian sebaiknya tunggu selama 30 menit dan selanjutnya diperbolehkan untuk berkumur. Hal ini dilakukan agar kandungan aktif dalam pasta gigi bisa menyerap ke dalam gigi.
"Yang baik itu malah sebenarnya sesudah kita sikat gigi, itu nggak berkumur terlalu sering. Jadi pasta giginya itu nggak hilang," ujar Inge.
"Karena di dalam pasta gigi itu fluoride, ada xylitol, ada bahan-bahan aktif yang sebenarnya justru bagus kalau dia stay di dalam mulut di gigi (terlebih dahulu sebelum berkumur)," pungkas Inge. (Ant/Z-1)
Asupan nutrisi pada waktu sahur dan berbuka harus benar-benar diperhatikan agar kebutuhan vitamin, mineral, dan air tetap terpenuhi.
Memasuki awal tahun 2026, pertanyaan puasa berapa hari lagi mulai ramai diperbincangkan oleh umat Islam.
Lebih dari 70 studi menunjukkan puasa 8–24 jam tidak memengaruhi daya ingat, fokus, atau penalaran pada orang dewasa. Namun, efeknya berbeda pada anak dan remaja.
Cara membayar fidyah puasa dengan uang versi Hanafiyah adalah dengan memberikan nominal yang sebanding dengan harga kurma atau anggur seberat 3,25 kg untuk per hari puasa yang ditinggalkan.
Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto disebut-sebut menjalani tirakat dengan berpuasa tiga hari tiga malam di dalam Rumah Tahanan (Rutan) KPK.
Puasa Tarwiyah dan Arafah merupakan amalan sunnah yang sangat dianjurkan bagi umat Islam, terutama pada bulan Dzulhijjah.
Bau mulut merupakan masalah kesehatan mulut yang umum terjadi dan bisa diatasi dengan perawatan yang tepat.
SEJUMLAH ilmuwan dari Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Sharjah, Uni Emirat Arab, melaporkan bahwa ekstrak bawang putih berpotensi dimanfaatkan sebagai obat kumur cegah bau mulut.
Kurang menjaga kebersihan mulut bisa menjadi salah satu faktornya, karena sisa makanan dan plak menumpuk menjadi bakteri penyebab bau.
Dalam istilah medis, bau mulut disebut halitosis. Masalah ini bisa bersifat sementara misalnya setelah makan bawang atau minum kopi atau kronis jika disebabkan oleh penyakit tertentu.
Bau mulut tetap muncul meski rajin sikat gigi? Cari tahu penyebab halitosis menurut dokter gigi.
Bau mulut adalah aroma tidak sedap dari napas akibat bakteri, makanan, atau masalah kesehatan tertentu.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved