MENTERI Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) Sandiaga Uno optimistis bisa membuka 4,4 juta lapangan kerja dari sektor parekraf.
Target itu ditunjang dari program pengembangan desa wisata. Adapun Sandiaga mengunjungi Desa Wisata Budo yang terletak di Kabupaten Minahasa Utara, Sulawesi Utara, yang terpilih dalam 50 desa wisata terbaik Indonesia.
"Kalau dilihat ini sempat viral dengan 1.400 orang yang datang. Ini membuka lapangan kerja yang luas bagi masyarakat Desa Budo sendiri," ujar Sandiaga dalam keterangannya, Jumat (29/7).
Baca juga: Menparekraf: SDM Pariwisata di Labuan Bajo Perlu Ditingkatkan
"Tahun ini kita akan ciptakan 1,1 juta lapangan kerja baru. Lalu, 4,4 juta lapangan kerja pada 2024. Semuanya dari sektor pariwisata dan ekonomi kreatif," imbuhnya.
Desa Wisata Budo merupakan bagian dari Destinasi Super Prioritas (DSP) Likupang, yang bisa menopang kunjungan wisatawan. Penetapan Desa Wisata Budo diharapkan berlanjut dengan penataan infrastruktur untuk memperluas jangkauan wisatawan.
Baca juga: Presiden: Kawasan Wisata Bukan Untuk Pengusaha Besar Saja
Sandiaga siap mendukung pengembangan produk ekonomi, termasuk batik bermotif Mangrove. Sebab, menjadi salah satu daya tarik Desa Wisata Budo. Subsektor fesyen secara global menyumbang US$21,8 miliar lebih. Pun, fesyen mendominasi dari aspek ekspor.
"Harapannya, fesyen di Desa Budo yang dikembangkan ini, yaitu batik mangrove, bisa menjadi andalan," tutupnya.(OL-11)