Kepala Pusat Meteorologi Publik Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) A. Fachri Radjab mengungkapkan, berdasarkan prakiraan cuaca berbasis dampak (impact based forecsst/ IBF) BMKG bahwa DKI Jakarta masuk dalam kategori siaga banjir dalam tiga hari ke depan.
"Untuk hari ini wilayah DKI Jakarta memang masuk kategori siaga, artinya ada potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat menimbulkan becana hidrometeorologi seperti banjir, banjir bandang dan longsor," kata Fachri saat dihubungi, Selasa (14/9).
Baca juga: Cegah Varian Baru Masuk, Pintu Masuk Negara Harus Lebih Ketat
"Sedangan untuk besok diprakirakan kondisi ini masih tetap berpotensi terjadi namun dengan kategori waspada," imbuh dia.
Fachri mengungkapkan bahwa peringatan waspada tersebut akan berlangsung hingga 16 September 2021. Adapun, selain Jakarta, sejumlah wilayah juga berpotensi mengalami banjir. Di antaranya ialah Sulawesi Barat (Siaga), Lampung (Waspada), Banten (Waspada), DKI Jakarta (Waspada), Jawa Barat (Waspada), Jawa Tengah (Waspada), DI Yogyakarta (Waspada), Jawa Timur (Waspada), Kalimantan Barat (Waspada), Kalimantan Timur (Waspada), Kalimantan Utara (Waspada), Kalimantan Tengah (Waspada), Kalimantan Selatan (Waspada), Sulawesi Tengah (Waspada), Sulawesi Selatan (Waspada), Maluku Utara (Waspada), Maluku (Waspada), dan Papua Barat (Waspada). (H-3)