Headline

Presiden sebut negara butuh kepolisian tangguh, unggul, bersih, dan dicintai rakyat.

Fokus

Puncak gunung-gunung di Jawa Tengah menyimpan kekayaan dan keindahan alam yang luar biasa.

Pemerintah Berharap Skema Perlindungan Sosial di Masa Covid-19 Bisa Tekan Angka Kemiskinan

M Iqbal Al Machmudi
20/7/2021 18:05
Pemerintah Berharap Skema Perlindungan Sosial di Masa Covid-19 Bisa Tekan Angka Kemiskinan
Ilustrasi(Istimewa)

KENAIKAN angka kemiskinan membayang menjelang survei penghitungan kemiskinan yang akan dilakukan Badan Pusat Statistik (BPS) pada September 2021 mendatang.

Dalam merespons kekhawatiran itu, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy mengakui bahwa pandemi covid-19 telah membuat angka kemiskinan melonjak menjadi 10,19% per 2020. Padahal pada September 2019 pemerintah telah berhasil menurunkan angka kemiskinan menjadi 9,22%.

"Covid-19 ini memiliki pengaruh terhadap kenaikan kemiskinan. Namun demikian, pemerintah juga telah menyediakan berbagai program jaring pengaman sosial dalam melindungi masyarakat agar tidak menjadi miskin," kata Muhadjir dalam keterangan tertulis, Senin (19/7).

Ia mengatakan, berbagai program selama pandemi Covid-19 yang telah disediakan pemerintah juga perlu dievaluasi terutama kaitannya dengan kontribusi dalam menurunkan kemiskinan, antara lain, mengenai sasaran Keluarga Penerima Manfaat (KPM), jadwal penyaluran, termasuk distribusi di daerah. Evaluasi bertujuan agar program tersebut tidak hanya menyasar masyarakat terdampak Covid-19 tetapi juga yang menjadi target survei oleh Badan Pusat Statistik (BPS).

Seperti diketahui, pada September 2021 nanti, BPS akan kembali melakukan penghitungan kemiskinan. Dengan memperhatikan beberapa variabel yang menjadi pertanyaan dalam survei tersebut, diharapkan angka kemiskinan pada periode mendatang dapat berkurang signifikan.

"Berbagai program pemerintah yang tersebar di kementerian dan penganggaran oleh APBD agar dapat dioptimalkan sekaligus disinergikan sehingga memiliki daya ungkit yang besar dalam penurunan angka kemiskinan," ujarnya. (H-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Zubaedah Hanum
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik