Tips William Wongso Membawa Masakan Indonesia ke Luar Negeri

Mediaindonesia.com
08/4/2021 17:10
Tips William Wongso Membawa Masakan Indonesia ke Luar Negeri
William Wongso, pakar kuliner.(Dok Pawon Om Will)

Pakar kuliner William Wongso berbagi tips membawa buah tangan berupa masakan Indonesia untuk dibawa ke luar negeri. Membawa buah tangan untuk rekan atau sanak saudara yang sedang berada di luar negeri ternyata perlu perhatian khusus.

Tidak semua negara bisa dengan mudah menerima, misalnya Australia itu cukup ketat. “Apalagi jika ada yang mengandung protein. Tapi jika sesuatu yang dimasak dan sudah dalam kemasan jadi lebih mudah untuk dibawa. Jadi untuk bumbu-bumbu, saya selalu bawa dari Indonesia untuk acara-acara gastronomy diplomacy," kata William Wongso saat peluncuran Pawon Om Will, Kamis (8/4).

Kemudian untuk yang pergi lama meninggalkan Indonesia, William Wongso menyarankan untuk membawa masakan Indonesia kemasan. "Salah satunya ya membawa Pawon Om Will, juga bisa bawa sambal-sambal botolan yang tahan lama, tapi tergantung regulasinya negaranya. Masing-masing negara punya peraturan terkait makanan yang layak dikonsumsi," tutup dia. (OL-12)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Retno Hemawati
Berita Lainnya