Jumat 02 Juni 2023, 18:17 WIB

Single Kedua Comatra Berjudul Cast Away Dirilis

Mediaindonesia.com | Hiburan
Single Kedua Comatra Berjudul Cast Away Dirilis

Ist
Comatra

 

Setelah kesuksesan dari single pertamanya, Silence,yang mendapat respons 1,8 juta penonton di YouTube, Comatra kembali dengan single kedua berjudul Cast Away.

Baca juga : Sandhy Sondoro Rilis Ulang Lagu Tak Pernah Padam

Dapat kita katakan bahwa Comatra adalah seorang penyanyi muda berbakat nan cemerlang karena pada debutnya dapat menggaet perhatian sebuah label Hong Kong dan menjadikan single Silence sebuah soundtrack film yang dinyanyikan ulang oleh penyanyi legendaris Hong Kong, Frances Yip. Karena itu, walaupun Comatra seseorang yang baru dalam dunia musik, pencapaiannya patut diperhitungkan.

Setiap lagu yang dibuat Comatra bercerita tentang pengalaman pribadinya. Electro-folk/ pop-folk/ pop-ballad masih menjadi genre yang diusung Cast Away.

Cast Away menceritakan tentang seseorang yang merasa teracuhkan dalam hidupnya dan akhirnya memutuskan untuk bertahan dengan caranya sendiri agar bisa tetap ‘waras’. Dia menciptakan Cast Away pada saat ia berada di tingkat 8 atau kelas 2 SMP, tepatnya di tahun 2017.

GP Records berkolaborasi dengan Produksi Dari Hati untuk pembuatan video musiknya. Musik video ini menyiratkan tentang bagaimana Comatra bertahan pada keadaan yang menyakitkan namun Ia sukses menahlukan masa- masa tersebut hingga menjadi Comatra saat ini.

Video musik Cast Away dapan dilihat di channel YouTube GP Records dan akan dirilis di semua digital platform musik pada Jumat (26/5). (B-4)

Baca Juga

Dok Pri

Anggy Pasaribu Bagikan Keseruan Nonton Langsung World Boxing Day Di London

👤Putra Ananda 🕔Selasa 03 Oktober 2023, 00:30 WIB
Anggy Pasaribu membagikan pengalaman serunya menonton World Boxing di London,...
Getty Image

Dukung Kekasih Baru, Taylor Swift Nonton Pertandingan Football

👤Joan Imanuella 🕔Senin 02 Oktober 2023, 20:23 WIB
Taylor Swift terlihat bersama teman-temannya di Stadion MetLife pada hari Minggu (1/10) untuk memberikan dukungan kepada kekasih barunya,...
Ist

Beyonce Rilis Trailer Film Dokumenter Konser Renaissance 2023

👤Joan Imanuella 🕔Senin 02 Oktober 2023, 20:11 WIB
Beyoncé merilis trailer film konser tentang Tur Dunia Renaissance-nya, Minggu (1/10). Tur ini merupakan tur konser dengan...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

MI TV

Selengkapnya

Berita Terkini

Selengkapnya

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya